Berita Borneotribun.com Hari ini

Regional

Kalbar

Sepakbola

Lifestyle

Rabu, 20 November 2024

Menkomdigi apresiasi dukungan Cipayung Plus berantas judi online

Menkomdigi apresiasi dukungan Cipayung Plus berantas judi online
Menkomdigi apresiasi dukungan Cipayung Plus berantas judi online. (ANTARA)
Jakarta - Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid mengapresiasi dukungan dari kelompok organisasi mahasiswa Cipayung Plus terhadap Kementerian Komdigi dalam memberantas judi online dan memperkuat literasi digital.

“Saya senang sekali hari ini menerima dukungan moril dari teman-teman semua. Termasuk komitmen untuk aksi nyata bersama,” ucapnya dalam rilis pers yang diterima, Rabu.

Hal itu dikatakannya dalam pertemuan yang berlangsung di Kantor Kementerian Komdigi, Jakarta Pusat, Selasa (19/11).

Dalam kesempatan itu, Meutya menyampaikan pandangan Presiden Prabowo Subianto di pertemuan APEC mengenai pemanfaatan teknologi digital.

Menkomdigi juga mengajak Kelompok Cipayung Plus untuk memperluas jaringan kerja sama dengan sektor swasta melalui aksi tanggung jawab sosial perusahaan (CSR).

Sementara itu, Wakil Menteri Komunikasi dan Digital Nezar Patria mengingatkan agar anak muda dalam kelompok Cipayung Plus bisa mengambil peran dalam memajukan literasi digital masyarakat Indonesia.

“Kita sebagai generasi penerus bangsa harus bisa mengambil stand point sehingga tahu akan kemana kita bergerak,” ucap dia.

Sementara itu, Ketua Umum PB HMI Bagas Kurniawan mengatakan pihaknya memberikan dukungan penuh kepada Kemkomdigi dalam upaya memberantas judi online di masyarakat.

Menurut Bagas, Kelompok Cipayung Plus juga menyoroti arti penting penguatan infrastruktur komunikasi di wilayah perbatasan dan daerah terpencil untuk memastikan akses digital yang merata di seluruh Indonesia.

“Kami ingin bekerja sama lebih erat dengan Kemkomdigi, termasuk melalui Program Digital Talent Scholarship, untuk memperluas cakupan pelatihan talenta digital, sehingga lebih banyak anak muda Indonesia yang siap menghadapi transformasi digital menuju Indonesia Emas 2045,” tuturnya.

Sementara Ketua Umum DPP GMNI Imanuel Cahyadi menyatakan dukungan pemberantasan judi online melalui aksi edukasi kepada masyarakat. Menurutnya, hal itu sebagai wujud kontribusi generasi muda dalam menciptakan masyarakat digital yang cerdas dan bertanggung jawab.

“Kami sepakat untuk mendukung pemberantasan judi online hingga ke akar-akarnya. Tidak hanya mengurangi, tetapi kami ingin memberantas sepenuhnya melalui edukasi masyarakat yang masif. Langkah ini menjadi prioritas kami sebagai perwakilan generasi muda,” kata dia.

Kelompok Cipayung Plus telah membuka posko pengaduan di berbagai daerah untuk menampung keluhan masyarakat terkait judi online dan penipuan daring lain, sebut Immanuel.

Dalam pertemuan itu, selain Ketua Umum PB HMI Bagas Kurniawan dan Ketua Umum DPP GMNI Imanuel Cahyadi, tampak hadir Ketua Umum PP GMKI Jefry Gultom, Ketua Umum DPP IMM Riyan Betra Delza, Ketua Umum PB PMII Shofiyullah Cokro, Ketua Umum PP PMKRI Susan Kandaimu, Ketua Umum PP KAMMI Ahmad Jundi, Ketua Umum PP KMHDI I Wayan Darmawan, dan Ketua Umum PP Hikmahbudhi ⁠Chandra Aditya.

Pewarta : Fathur Rochman/ANTARA

Kemkomdigi ajak semua pihak kolaborasi cetak talenta digital unggul

Kemkomdigi ajak semua pihak kolaborasi cetak talenta digital unggul
Kemkomdigi ajak semua pihak kolaborasi cetak talenta digital unggul. (ANTARA)
Jakarta - Wakil Menteri Komunikasi dan Digital Angga Raka Prabowo mengajak semua pihak untuk berkolaborasi dalam mencetak talenta-talenta digital yang unggul.

"Ini merupakan langkah awal. Pemerintah membuka kolaborasi kepada semua baik dengan pemerintah daerah, industri, dan perguruan tinggi," kata Angga Raka dalam rilis pers yang diterima, Rabu.

Dia mengatakan hal tersebut dalam Konferensi Pers Solo Digital Talent yang digelar di Pura Mangkunegaran, Surakarta, Jawa Tengah, Selasa (19/11).

Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemkomdigi) terus memperluas program pengembangan talenta digital guna menjawab tantangan kebutuhan talenta digital nasional yang diperkirakan mencapai 3 juta hingga tahun 2030.

Adapun Solo Digital Talent merupakan hasil kerja sama Kementerian Komdigi dengan Pura Mangkunegaran, Privy, Indosat Ooredoo Hutchison, CISCO, dan empat perguruan tinggi di Solo.

Program ini menjadi bagian kolaborasi Program Digital Talent Scholarship (DTS) Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kementerian Komdigi.

Dalam kesempatan itu, Angga Raka mengapresiasi penyelenggaraan kegiatan tersebut karena sejalan dengan visi Asta Cita Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.

"Atas nama Pemerintah kami menyambut baik acara ini. Kegiatan ini sejalan dengan visi pemerintah, visi Presiden Prabowo bahwa kita ingin menjawab tantangan zaman agar anak-anak kita dibekali dan mampu menghadapi perkembangan teknologi," kata dia.

Angga Raka berharap kegiatan seperti ini dapat terus dikembangkan di berbagai daerah. “Harapan kami, program ini menjadi langkah awal untuk pengembangan talenta digital yang berkelanjutan,” ucap dia.

Konferensi pers tersebut dihadiri oleh Mangkunegara X Bhre Cakrahutomo Wira Sudjiwo, CTO Privy Guritno Adi Saputra, Director and Chief Strategy & Execution Officer Indosat Ooredoo Hutchison Ahmad Zulfikar, perwakilan CISCO Adri Gautama, pimpinan perguruan tinggi mitra kerja Program Solo Digital Talent dan Kepala Balitbang SDM Hary Budiarto.

Pewarta : Fathur Rochman/ANTARA

Kemkomdigi mengintensifkan patroli siber untuk mengatasi judi online

Kemkomdigi mengintensifkan patroli siber untuk mengatasi judi online
Kemkomdigi mengintensifkan patroli siber untuk mengatasi judi online. (ANTARA)
Jakarta - Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemkomdigi) mengintensifkan patroli siber untuk mendeteksi dan memblokir akses ke situs atau aplikasi yang memuat konten judi online dalam upaya memberantas praktik perjudian via daring.

"Yang kita lakukan juga adalah strategi pemantauan dan pemblokiran yang dilakukan secara intensif berupa patroli siber khusus untuk mendeteksi situs dan aplikasi yang memuat konten perjudian," kata Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid sebagaimana dikutip dalam keterangan pers kementerian di Jakarta, Selasa.

Dalam acara bertajuk "Memerangi Judi Online dan Kejahatan Baru di Era Ekonomi Digital 5.0" yang diadakan di Jakarta Selatan, Selasa (19/11), ia menyampaikan bahwa Kemkomdigi menggunakan teknologi terbaru seperti kecerdasan artifisial untuk mendeteksi konten judi online.

Menurut dia, kementeriannya sejak 2017 telah memutus akses terhadap 5,1 juta konten perjudian, termasuk 3,5 juta konten yang diblokir dalam tahun 2024.

Selain itu, kementerian selama 2024 menyelenggarakan pelatihan-pelatihan untuk meningkatkan literasi digital warga di 27 provinsi. Peserta pelatihan itu mencapai 165 ribu orang.

Meutya telah meminta platform media sosial yang beroperasi di Indonesia untuk mengampanyekan gerakan anti-judi online.

"Meskipun mungkin ini platform dari luar, tapi selama yang mengakses internetnya adalah orang Indonesia, maka tidak bisa memisahkan giat bisnisnya dengan narasi kita sebagai bangsa," kata dia.

Dia mengatakan bahwa penyedia layanan keuangan digital juga mesti membantu upaya untuk memberantas praktik perjudian via daring.

"Kami perlu sampaikan bahwa di sini lah perlu kerja sama yang kuat. Kami perlu terus menggiatkan dan mempercepat upaya blokir dari situs, tapi di saat yang bersamaan kalau transaksi keuangannya juga tidak dijaga, ini juga jadinya kerja tanpa hasil," katanya.

Pewarta : Fathur Rochman/ANTARA

Operator diminta beri bantuan akses internet ke pengungsi Lewotobi

Operator diminta beri bantuan akses internet ke pengungsi Lewotobi
Operator diminta beri bantuan akses internet ke pengungsi Lewotobi. (ANTARA)
Jakarta - Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid meminta semua operator seluler memberikan bantuan berupa voucher atau kuota akses internet bagi warga di sekitar Gunung Lewotobi Laki-Laki yang harus mengungsi karena daerahnya terdampak erupsi.

"Kami meminta agar seluruh operator seluler untuk memberikan voucher atau kuota kepada masyarakat agar dapat mengakses internet secara gratis," katanya sebagaimana dikutip dalam siaran pers kementerian di Jakarta, Rabu.

Menurut dia, bantuan akses internet diperlukan untuk menunjang kebutuhan siswa bersekolah dan memudahkan pengungsi mengakses informasi tentang kondisi terkini Gunung Lewotobi Laki-Laki di Kabupaten Flores Timur, Provinsi Nusa Tenggara Timur.

Meutya juga meminta seluruh operator seluler untuk membangun posko terintegrasi yang menyediakan layanan pelanggan terpadu di daerah terdampak erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki.

"Hari ini sudah tersedia posko tersebut dan terpisah di lokasi yang sama dengan posko Kemkomdigi," kata Meutya.

Menkomdigi mendapat arahan dari Presiden Prabowo Subianto untuk memastikan masyarakat di sekitar Gunung Lewotobi bisa mengakses layanan telekomunikasi dan internet.

Oleh karena itu, dia meminta semua operator menyampaikan titik koordinat base transceiver station (BTS) yang perlu dipulihkan serta menyediakan fasilitas biaya hak penggunaan (BHP) sebesar nol rupiah untuk setiap penggunaan frekuensi berbasis Izin Stasiun Radio (ISR).

"Ini untuk membantu ketika operator seluler membutuhkan alternatif backhaul ketika backhaul berbasis fiber optiknya terputus," kata Meutya.

​​​​​​​Gunung Lewotobi Laki-Laki di wilayah Kecamatan Wulanggitang, Kabupaten Flores Timur, meletus pada Minggu (3/11).​​​​​​​

Kemkomdigi sejak Selasa (19/11) mendirikan posko di Pos Lapangan Desa Konga, Lewolaga, Bokang, Ile Gerong, Kobasoma, serta Eputobi untuk membantu warga yang mengungsi karena daerahnya terdampak erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki.

Posko Kemkomdigi akan dilengkapi dengan perangkat multimedia untuk memudahkan para pengungsi mengakses layanan informasi, pendidikan, dan hiburan.

Pewarta : Fathur Rochman/ANTARA

Kemkomdigi gandeng PPATK cegah aliran uang judi online ke luar negeri

Kemkomdigi gandeng PPATK cegah aliran uang judi online ke luar negeri
Kemkomdigi gandeng PPATK cegah aliran uang judi online ke luar negeri. (ANTARA)
Jakarta - Kementerian Komunikasi dan Digital meningkatkan kerja sama dengan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) untuk mencegah aliran uang hasil judi online ke luar negeri untuk melacak dan memberantas aktivitas ilegal tersebut.

“Data PPATK memproyeksikan peredaran uang di platform judi online mencapai Rp981 triliun pada 2024 jika tidak dilakukan intervensi oleh Pemerintah. Negara tidak boleh kehilangan angka begitu besar, hampir Rp1.000 Triliun, apalagi uang-uang ini diduga kuat dan terbukti larinya keluar," kata Menkomdigi Meutya Hafid di Jakarta, Rabu.

Meutya Hafid juga meminta semua penyedia layanan keuangan dapat membantu pemberantasan judi online.

"Jadi, kalau sekarang ada yang masih menikmati transaksi keuangan yang terkait dengan judi online, tolong sama-sama kita awasi," ucap dia.

Menkomdigi Meutya mengatakan pemerintah telah mengambil langkah tegas dalam pemberantasan judi online. Selain intervensi masif melalui Keputusan Presiden Nomor 21 Tahun 2024 tentang Satuan Tugas Pemberantasan Perjudian Daring, Pemerintah telah membentuk tim khusus untuk memerangi judi online di Kementerian Koordinator Bidang Politik dan Keamanan.

Bahkan Presiden Prabowo Subianto bersama seluruh jajaran Kabinet Merah Putih telah bertekad menyatakan perang terhadap judi online.

"Tidak kurang-kurangnya beliau mengingatkan, baik jajaran kabinetnya, maupun juga pernyataan publik beliau terkait perang terhadap judi online, jadi panglima di depannya Presiden langsung," kata Meutya.

Kepala PPATK Ivan Yustiavandana menjelaskan bandar judi online menggunakan modus transaksi keuangan yang makin beragam, salah satunya dengan menggunakan layanan e-wallet atau dompet elektronik dan mata uang kripto, yang menyulitkan pelacakan transaksi tersebut.

Kemkomdigi pada periode 20 Oktober-18 November sudah memblokir 315.425 konten judi online, dengan rincian 290.984 pada website dan IP, sebanyak 13.365 konten pada platform Meta,6.755 pada file sharing, 2.711 pada Google/YouTube, 1.450 melalui platform X, 119 konten pada Telegram, 40 melalui Tiktok.

Pewarta : Fathur Rochman/ANTARA

Marselino ungkap peran besar Tuhan dalam penampilannya lawan Saudi

Marselino ungkap peran besar Tuhan dalam penampilannya lawan Saudi
Marselino ungkap peran besar Tuhan dalam penampilannya lawan Saudi. (ANTARA)
Jakarta - Pemain timnas Indonesia Marselino Ferdinan mengaku selalu menyertakan Tuhan setiap hari dan selalu berdoa kepada Tuhan sebelum pertandingan agar bisa bermain tenang serta baik dalam setiap laga.

"Firasat untuk cetak gol, kayanya setiap pertandingan saya firasat terus. Saya berdoa untuk itu supaya bisa bermain baik," kata Marselino pada jumpa pers pasca laga melawan Arab Saudi ketika dia mencetak dua gol kemenangan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa.

Hari ini, Marselino yang kembali menjadi starter setelah tiga laga sebelumnya tak masuk sebelas pertama, membayar tuntas kepercayaan Shin Tae-yong kepadanya.

Dua gol dia persembahkan untuk mengantarkan Garuda meraih kemenangan perdana dalam putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Ia mengatakan penampilan baiknya pada malam ini karena alam dan Tuhan menyertainya.

"Sebelum pertandingan, saya lakukan itu setiap pertandingan, tetapi mungkin alam dan Tuhan belum menyertai saya," kata pemain Oxford United tersebut.

Selain faktor Tuhan, Marselino juga mengatakan dua golnya juga berkat faktor kerja keras timnya.

Gol pertamanya lahir karena assist Ragnar Oratmangoen, sedangkan gol keduanya bermula dari kerja keras Calvin Verdonk melakukan solo run dari belakang hingga depan.

"Kenapa bisa cetak gol, kerja keras dari tim yang pasti, itu sangat berpengaruh buat saya," jelas Marselino.

Gol pertama yang dicetaknya pada babak pertama adalah kunci kepercayaan dirinya kembali tumbuh dalam pertandingan ini. Setelah itu, beban pada pundak mantan pemain Persebaya Surabaya itu lepas.

Pada babak kedua, gol keduanya tercipta dengan cara elegan dan dengan penuh percaya diri ketika dia menceploskan bola untuk kedua kalinya mencatatkan namanya di papan skor.

"Saya siap untuk main pertama, itu penting. Dan saya secara natural, kalau tahu dari dulu saya juga punya ketenangan dan kepercayaan diri. Jadi momen gol pertama sangat penting buat saya, saya melepas semua, bebannya, mulai dari situ saya mulai menemukan diri saya sebenarnya," tutup dia.

Oleh : Zaro Ezza Syachniar/ANTARA

Herve Renard akui timnya layak dihukum dengan kekalahan dari Indonesia

Herve Renard akui timnya layak dihukum dengan kekalahan dari Indonesia
Herve Renard akui timnya layak dihukum dengan kekalahan dari Indonesia. (ANTARA)
Jakarta - Pelatih timnas Arab Saudi Herve Renard menilai timnya layak dihukum dengan kekalahan 0-2 dari tuan rumah Indonesia pada pertandingan putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia zona Asia, Selasa.

Pada pertandingan yang dimainkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, itu, kedua gol kemenangan Indonesia diboyong oleh gelandang muda Marselino Ferdinan.

“Selamat untuk Timnas Indonesia, mereka layak menang sore ini. mereka memulai petandingan dengan intensitasi yang bagus. Jadi kami dihukum malam ini. Maka saya katakan sekali lagi, saya menerima tantangan ini,” kata Renard pada jumpa pers usai pertandingan.

Kekalahan itu membuat Saudi turun ke peringkat keempat klasemen Grup C. Secara matematis, mereka masih berpeluang lolos ke putaran keempat karena poin yang dimiliki sama dengan Australia dan Indonesia.

“Yang jelas Jepang akan finis jauh di depan, dan kita semua (tim-tim lain di Grup C) masih berjuang untuk tempat kedua. Kami akan berusaha untuk bisa finis di tempat kedua," kata pelatih yang mengarsiteki Arab Saudi menumbangkan Argentina pada Piala Dunia 2022 itu.

"Seperti yang saya katakan, Indonesia layak menang hari ini. Tapi ini baru satu pertandingan (masih ada laga lain), dan pada akhirnya kami akan mencapai tujuan kami,” kata Renard.

Renard menyuarakan keresahannya karena timnya kembali gagal mencetak gol. Arab Saudi memang memiliki catatan gol dan kemasukan gol cukup buruk di Grup C, yakni memasukkan tiga gol dan kemasukan enam gol.

“Kami tidak mencetak gol di banyak pertandingan. Begitulah realitasnya. Kami kebobolan karena set piece dan counter attack," kata dia.

"Kami tidak mampu bertahan (dengan baik). Sepak bola itu sederhana, Indonesia memang sangat berjuang, mereka bermain dengan baik, menunjukkan kualitas (sehingga berhasil menang lawan Arab Saudi),” tuturnya.

Saudi akan memainkan pertandingan Grup C yang ketujuh dan kedelapan dengan menjamu China pada 20 Maret 2025 dan bertandang di Bahrain pada 25 Maret.

Pewarta : A Rauf Andar Adipati/ANTARA

Arti selebrasi tutup mulut Marselino Ferdinan

Arti selebrasi tutup mulut Marselino Ferdinan
Arti selebrasi tutup mulut Marselino Ferdinan. (ANTARA)
Jakarta - Pemain timnas Indonesia Marselino Ferdinan mengungkapkan arti selebrasi golnya dengan menutup mulut menggunakan jari telunjuk dalam pertandingan melawan Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa.

Pada pertandingan itu, Marselino mencetak dua gol pada menit ke-32 dan ke-57 yang membuat Indonesia meraih kemenangan pertamanya pada putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Ketika ditanya apa arti selebrasi dengan gaya tutup mulut saat keduanya, Marselino mengatakan itu terjadi begitu saja.

Selebrasi ini juga pernah dia lakukan ketika mencetak dua gol pada pertandingan melawan Yordania U-23 dalam Piala Asia U-23 2023 tahun ini di Qatar yang berakhir dengan kemenangan 4-1.

"Tidak ada maksud apa-apa, itu natural saya saja. Saya biasa lakukan itu di AFC U-23, waktu cetak gol lawan Yordania," kata mantan pemain Persebaya Surabaya itu pada jumpa pers pasca laga di SUGBK, Selasa.

Ini gol kelima Marselino dari 29 cap bersama timnas senior sejak debut pada Januari 2022 silam dalam  pertandingan uji coba melawan Timor Leste.

Dua gol ini juga menjadi penantian panjang pemilik nomor punggung 7 itu setelah gol terakhirnya pada Piala Asia 2023 Januari lalu saat Indonesia kalah 1-3 dari Irak.

Selain mencetak gol, pada pertandingan ini, Sofascore mencatat Marselino melakukan 36 sentuhan, 11 umpan dengan 64 persen akurasi, empat tembakan ke gawang, satu tendangan membentur tiang, memenangkan enam dari 15 duel lapangan, satu kemenangan duel udara dari dua kesempatan, satu sapuan, satu intersep, dan empat tekel, dari 78 menit bermain.

Kembali masuknya Marselino ke sebelas pertama setelah tiga laga sebelumnya selalu masuk dari bangku cadangan dibayar tuntas oleh pemain berusia 20 tahun yang pada akhir laga mendapatkan gelar pemain terbaik.

Oleh : Zaro Ezza Syachniar/ANTARA

Shin Tae-yong pasang lima gelandang untuk jinakkan Arab Saudi

Shin Tae-yong pasang lima gelandang untuk jinakkan Arab Saudi
Shin Tae-yong pasang lima gelandang untuk jinakkan Arab Saudi. (ANTARA)
Jakarta - Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong mengaku sengaja memasang lima gelandang dalam formasi 3-5-2 saat tim Garuda menantang Arab Saudi pada pertandingan putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Selasa malam.

Dia memasang Thom Haye, Ivar Jenner, dan Marselino Ferdinan, dibantu dua pemain sayap, Calvin Verdonk dan Sandy Walsh, untuk menambah kekuatan di lini tengah.

Formasi dan taktik itu membuat Indonesia menang 2-0 yang merupakan  pertama pada putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 dan sekaligus mendongkrak Garuda naik ke posisi ketiga klasemen dengan enam poin.

“Karena lawan, Arab Saudi, high pressing-nya bagus, jadi kita ubah formasi menjadi 3-5-2 dari 3-4-3. Ketiga pemain gelandang berperan sangat baik, bisa dibilang sempurna," kata Shin dalam jumpa pers sesuai pertandingan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

"Bukan hanya karena Marselino (Ferdinan) mencetak dua gol jadi bagus, tetapi (semua gelandang bagus) karena instruksi yang saya kasih diikuti dengan baik di lapangan,” sambung dia.

Kepatuhan pemain dalam menerapkan taktik yang diinstruksikan Shin menurut sang arsitek menjadi salah satu kunci penting timnya memenangkan laga itu.

“100 persen diterapkan taktik, memang selama tiga hari sudah latihan. Dengan adanya analisis dari staf pelatih semua, karena Arab Saudi pakai formasi 4-1-4-1, apalagi high presing, jadi sering kali banyak ruang kosong di belakang lawan," kata Shin.

"Maka saya memberikan instruksi kepada pemain untuk penetrasi ke belakang ketika transisi positif dan itu yang memang dilaksanakan oleh para pemain di lapangan,” ucap mantan pelatih timnas Korea Selatan itu.

Shin mengharapkan kemenangan ini  mendongkrak motivasi para pemain dalam menjalani empat pertandingan tersisa.

“Dengan kita memenangi pertandingan malam ini, sepertinya bisa mewujudkan target kita Timnas Indonesia finis di posisi tiga atau empat (Grup C) karena masih ada dua pertandingan kandang lagi, jadi cukup bisa," kata dia. 

"Para pemain pun pasti merasakan, kita bisa. Melalui pertandingan malam ini, ini jadi motivasi besar bagi para pemain untuk lolos ke kualifikasi (putaran) berikutnya."

Pewarta : A Rauf Andar Adipati/ANTARA

Marselino Ferdinan: Kami hampir bermain sempurna hari ini

Marselino Ferdinan: Kami hampir bermain sempurna hari ini
Marselino Ferdinan: Kami hampir bermain sempurna hari ini. (ANTARA)
Jakarta - Pemain timnas Indonesia Marselino Ferdinan mengatakan kemenangan 2-0 melawan Arab Saudi adalah karena strategi yang diterapkan pelatihnya, Shin Tae-yong, berjalan hampir sempurna.

Bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa, Marselino menjadi pahlawan kemenangan Indonesia melalui dua golnya pada menit ke-32 dan ke-57.

"Taktik Coach Shin sangat baik, yang kita lakukan hari ini hampir sempurna," kata pesepak bola berusia 20 tahun itu pada jumpa pers pasca laga di SUGBK, Selasa.

Indonesia bermain efektif hari ini. Meskipun Saudi mengusai 77 persen penguasaan bola, tim Garuda efektif menciptakan peluang.

Dari 13 tembakan yang dilesatkan, empat di antaranya adalah peluang emas. Jumlah ini jauh efektif dari Saudi yang hanya mempunyai satu peluang besar dari 23 total tembakan.

The Green Falcon kembali tanpa gol pada pertandingan ini sehingga menambah catatan negatif mereka di lini serang yang tak bisa mencetak gol dalam empat pertandingan berturut-turut.

"Saya hanya ingin bilang bersyukur dan berterima kasih kepada para suporter. Kami layak menang di pertandingan ini, kami melakukan tugas dengan baik," kata pemain Oxford United tersebut.

Marselino mengatakan kemenangan ini adalah bukti Indonesia bisa bangkit dari kekalahan 0-4 melawan Jepang empat hari lalu.

Menurut dia, ini membuktikan Garuda saat ini mampu mengatasi tekanan dari suporter.

"Kami evaluasi dari pertandingan lawan Jepang juga, semua pressure bisa kita handle. Semua bisa lihat bahwa kami melakukan tugas kami dengan baik," kata dia.

Dia tak ingin kemenangan ini membuat semuanya bereuforia berlebihan. Indonesia memang naik ke peringkat ketiga klasemen dengan enam poin setelah kemenangan ini.

Namun, kata Marselino, timnya belum mau berpuas diri karena target sesungguhnya adalah lolos ke Piala Dunia 2026 dengan empat pertandingan tersisa pada putaran ketiga.

"Dan saya ingatkan kepada suporter jangan berlarut-larut (euforia kemenangannya), tujuan kita bukan di sini, masih ada beberapa pertandingan lain. Dan kami akan berusaha semaksimal mungkin," tutup mantan pemain Persebaya Surabaya itu.

Oleh : Zaro Ezza Syachniar/ANTARA

Hukum

Peristiwa

Kesehatan

Pendidikan

Kalbar

Tekno