Berbagi Kasih Ala Polwan Polres Sekadau
BORNEOTRIBUN I SEKADAU - Meriahkan HUT Polwan ke-72 tepatnya pada tanggal 1 September mendatang, segenap Polwan Polres Sekadau melaksanakan bakti sosial berbagi kasih kepada anak-anak yatim di panti asuhan.
Sebanyak 3 paket sembako masing-masing berisi 15 karung beras, 12 liter minyak goreng dan 6 kardus mie instan, dibagikan pada tiga lokasi panti asuhan yang ada di sepuratan kota Sekadau.
"Bansos kita bagikan di panti asuhan Harapan Bunda, pondok pesantren Ar-Rahmah, dan panti asuhan Filipi ". Kata Brigadir Sujarwati selaku Koordinator Polwan Polres Sekadau. Selasa, 25/8/20.
Pembagian bantuan sosial bentuk aksi sosial dalam mewujudkan "Polwan Peduli dan Berbagi Kasih" dalam moment peringatan Hari Jadi Polwan ke-72 yang melibatkan pengurus Bhayangkari yang dihadiri langsung oleh ibu Ketua Cabang Bhayangkari Sekadau, Ny. Katrina Marupa Sagala.
"Beberapa hari kedepan kita masih akan melaksanakan agenda giat sosial lain seperti bagi-bagi masker dan donor darah, mudah-mudahan dapat meringankan beban masyarakat yang membutuhkan ". Tutup Brigadir Sujarwati.
Penulis : Humas Polres
Editor : Hermanto