Berita Borneotribun.com: Polsek Belitang Hulu Hari ini
Tampilkan postingan dengan label Polsek Belitang Hulu. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Polsek Belitang Hulu. Tampilkan semua postingan

Selasa, 21 November 2023

Ditemukan Mayat Pria di Desa Balai Sepuak, Ini Penjelasan Kapolsek Belitang Hulu

Foto : Proses Evakuasi Penemuan Mayat Pria di Desa Balai Sepuak.
SEKADAU – Sebuah kejadian tragis terjadi di Jalan Pemda, Desa Balai Sepuak, Kecamatan Belitang Hulu, Kabupaten Sekadau. Mayat seorang pria ditemukan pada Senin (20/11) sekitar pukul 13.40 WIB. Identitasnya teridentifikasi sebagai Meldianus Yakobus (47), warga Desa Bukit Rambat, Kecamatan Belitang Hulu.

Kapolres Sekadau, AKBP Suyono, melalui Kapolsek Belitang Hulu IPDA Abdul Hadi, memastikan kejadian ini. Mayat ditemukan dalam posisi telungkup di depan sepeda motor Honda Revo merah milik korban.

"Dari keterangan saksi, korban ditemukan dalam kondisi tersebut. Tidak terdapat tanda-tanda kekerasan pada tubuhnya," ungkap Kapolsek IPDA Hadi, hari Selasa (21/11/2023).

Pihak keluarga menjelaskan bahwa sebelum kejadian, korban sering mengeluhkan sesak nafas dan nyeri dada. Meski anaknya melarangnya pergi, korban memaksakan diri untuk berbelanja kebutuhan rumah tangga di Desa Balai Sepuak pada pagi hari sekitar pukul 10.00 WIB. Namun, dalam perjalanan pulang, korban ditemukan meninggal dunia.

Polisi menyarankan autopsi untuk memastikan penyebab kematian, tetapi keluarga menolak. Mereka yakin korban meninggal akibat penyakit yang dideritanya dan ingin segera melakukan pemakaman karena keluarga sudah berkumpul di rumah korban.

Jumat, 19 Mei 2023

Cegah Kenakalan Remaja, Ini Kata Kapolsek Belitang Hulu

Jumat Curhat di Belitang Hulu.
Sekadau, Kalbar - Di salah satu Warung Kopi di desa Balai Sepuak kecamatan Belitang Hulu, Kapolsek IPDA Abdul Hadi mendengarkan keluhan dari masyarakat dalam kegiatan Jumat Curhat, Jumat (19/5/2023).

Pada kesempatan itu juga Kepala KUA Kecamatan Belitang Hulu Fathul Anam, meminta kepada pihak Kepolisian untuk membantu mencegah kenakalan remaja.

"Seiring bertambahnya jumlah pelajar di sekolah dan pengaruh negatif dari media sosial dan smartphone, kami khawatir mereka terjerumus dengan kenakalan remaja," ucap Fathul Anam. 

Menanggapi hal tersebut, Kapolsek Belitang Hulu IPDA Hadi menjawab bahwa benar kenakalan remaja saat ini dipicu besar dari penyalahgunaan smartphone untuk mengakses internet dan media sosial.

IPDA Hadi menjelaskan, rasa ingin tahu pada usia muda memang hal yang wajar, namun hal itu jika tidak diimbangi dengan batasan umur bisa berdampak fatal.

Menyikapi hal ini, lanjut IPDA Hadi, kepolisian juga akan melakukan upaya preventif atau pencegahan kenakalan remaja dengan mensosialisasikan ke sekolah sekolah dan disetiap kunjungan ke warga desa binaan, terkait bahaya penyalahgunaan smartphone. 

"Kami turut berperan serta dalam mendidik generasi penerus bangsa. Namun didikan utama adalah dari orangtua harus membekali anak dengan agama, etika dan budi pekerti. Orangtua juga wajib kontrol ponsel mereka dan beri kedekatan emosional kepada anak," imbau Kapolsek.

(Tim/Hermanto)

Hukum

Peristiwa

Kesehatan

Pendidikan

Kalbar

Tekno