Berita Borneotribun.com: PDIP Hari ini
Tampilkan postingan dengan label PDIP. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label PDIP. Tampilkan semua postingan

Senin, 21 Agustus 2023

Karolin Dukung Tapak Sambilan Borneo Melestarikan Budaya Dayak

Karolin Dukung Tapak Sambilan Borneo Melestarikan Budaya Dayak.
LANDAK - Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Kalimantan Barat Karolin Margret Natasa yang didampingi Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Landak M. Yanto Mardino menghadiri Rapat Pimpinan Pusat Kabupaten Landak Tapak Sambilan Borneo, Desa Pakumbang, Kecamatan Sompak, Kabupaten Landak, minggu (20/08/23).

Karolin sangat mendukung masyarakat yang terus menjaga kelestarian adat dan budaya dengan membentuk organisasi dibidang kebudayaan, sehingga kedepannya organisasi Tapak Sambilan Borneo bisa maju dan berkembang dalam memajukan kebudayaan dayak yang ada di Kabupaten Landak maupun Kalimantan Barat.

“Saya berharap agar organisasi Tapak Sambilan Borneo benar-benar digunakan untuk kepentigan anggotanya dan untuk memajukan daerah kita di Kabupaten Landak maupun Kalimantan Barat, dan yang terpenting tujuan membentuk organisasi ini bisa tercapai sesuai dengan visi dan misi dalam melestarikan kebudayaan,” ucap Karolin.

Bupati Landak periode 2017-2022 Karolin Margret Natasa menerangkan bahwa organisasi Tapak Sambilan Borneo merupakan organisasi yang masih baru, namun organisasi Tapak Sambilan Borneo juga harus dapat memberikan kontribusi positif terhadap kehidupan masyarakat dayak yang lebih maju dan berkembang.

“Kalau kita masuk suatu organisasi maka harus bertanggung jawab untuk menjaga nama biak organisasi, selain itu organisasi ini bisa memberikan manfaat yang baik untuk masyarakat dayak dengan cara yakni organisasi Tapak Sambilan Borneo juga dapat menjalankan kegiatan-kegiatan sosial kemasyarakatan sehingga masyarakat tahu adanya organisasi ini,” terang Karolin.

(Tim Liputan)

PDIP Pasang Stiker Ganjar Serentak, Cornelis Siap Menangkan Ganjar di Kalbar

PDIP Pasang Stiker Ganjar Serentak, Cornelis Siap Menangkan Ganjar di Kalbar.
LANDAK - Guna memenangkan kontestasi pemilihan umum (pemilu) 2024 mendatang, kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI P) seluruh Indonesia mulai memanaskan mesin politik dengan menjalankan himbauan partai yakni melakukan door to door secara serentak pada 19 agustus 2023 yakni pemasangan stiker dan atribut calon presiden PDI Perjuangan Ganjar Pranowo

Cara blusukan dan bertemu langsung dengan warga menjadi pilihan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) fraksi PDI Perjuangan, Cornelis untuk memperkenalkan capres Ganjar Pranowo yang di usung oleh PDI Perjuangan di Pemilu 2024 mendatang.

Seraya blusukan dikatakan Cornelis, dirinya juga menyerap langsung aspirasi warga serta melakukan penempelan stiker capres Ganjar Pranowo di wilayah Kabupaten Landak, Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar).

"Saya pilih Kabupaten Landak karena ini masuk dalam wilayah daerah pemilihan (dapil) saya, Landak jadi daerah pertama saya turun kelapangan untuk memperkenalkan capres yang diusung oleh PDI Perjuangan, selanjutnya kita akan turun ke kabupaten lain yang ada di Kalimantan Barat," ujar Cornelis, saat ditemui di kediamannya, di Ngabang, Kabupaten Landak, Provinsi Kalimantan Barat, Minggu (20/8/23).

Cornelis mengatakan Pemilu 2024 dirinya beserta seluruh kader PDI Perjuangan akan memenangkan capres Ganjar Pranowo di wilayah Kalimantan Barat.

"Target kita Pak Ganjar menang di Kalimantan Barat. Kita siap berjuang untuk meraih kemenangan dan menuju Indonesia emas dimasa yang akan datang," tegas Cornelis.

Lebih jauh Cornelis menegaskan seluruh kader PDI Perjuangan bergerak dengan berlandaskan instruksi partai dan sebagai petugas partai seluruh kader PDI Perjuangan, siap berjuang meraih kemenangan ketiga di Pemilu 2024 mendatang.

"Kita bergerak berdasarkan instruksi partai, partai menugaskan kita, kita semua harus siap bekerja dan berjuang untuk meraih kemenangan serta mengantarkan Pak Ganjar Pranowo sebagai presiden untuk melanjutkan apa yang telah dikerjakan oleh Presiden Joko Widodo selama 10 tahun memimpin Indonesia," pungkas Cornelis.

(Tim Red)

Minggu, 20 Agustus 2023

Laksanakan Instruksi Partai, Kader PDIP Bagikan Stiker Capres Ganjar

Laksanakan Instruksi Partai, Kader PDIP Bagikan Stiker Capres Ganjar.
PONTIANAK - Seluruh kader Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan membagikan dan memasang stiker dengan wajah Ganjar Pranowo dari rumah ke rumah, serentak, sabtu (19/08/23).

Menurut Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) DPRD Kota Pontianak dari PDI Perjuangan, Dekki Lawandera, pembagian dan pemasangan stiker ini untuk mengenalkan sosok calon presiden yang diusung PDI Perjuangan di Pemilu 2024, sekaligus melaksanakan instruksi partai. 

“Tadi kita melaksanakan instruksi partai yakni membagikan dan pemasangan stiker capres dari PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo. Kami berterima kasih dan bersyukur dengan respons masyarakat yang ternyata sudah mengenal sosok Ganjar Pranowo," ungkap bacaleg PDI Perjuangan daerah pemilihan (dapil) Pontianak Barat ini.

Pemasangan stiker di rumah-rumah warga di sekitar Kecamatan Pontianak Barat ini dimulai pada pukul 09.00 WIB. 

Pemasangan dan pembagian stiker, lanjut Dekki, juga menjadi bukti kehadiran kader-kader PDI Perjuangan di tengah masyarakat.

"Turun ke lapangan untuk bertemu dan menampung aspirasi masyarakat ini sudah menjadi kewajiban kader PDI Perjuangan,” katanya. 

Masyarakat tak perlu sungkan menyampaikan aspirasi mereka kepada PDI Perjuangan, imbuh Dekki. 

Salah seorang masyarakat, Erni mengaku senang akan kehadiran kader PDI Perjuangan ke rumahnya. 

Menurutnya, sudah seharusnya bakal calon legislatif hadir dan bertemu masyarakat untuk memperkenalkan diri. 

"Saya senang kalau ada bacaleg yang dapat langsung bertemu kami, sehingga saya bisa menyampaikan aspirasi kepada mereka,” kata Erni. 

Erni berharap kader PDI Perjuangan bisa menyuarakan aspirasi pelaku UMKM seperti dirinya. 

“Saya harap Pak Dekki dapat menyuarakan aspirasi ibu-ibu pelaku UMKM agar kami bisa maju dan semakin mandiri,” pungkasnya.

(Tim Liputan)

Selasa, 10 Januari 2023

Puncak HUT PDI Perjuangan ke - 50, Karolin : Tugas Politik Kader Adalah Turun Ke Rakyat dan Berjuang Bersama Rakyat

Peringatan HUT ke - 50 PDI Perjuangan
Peringatan HUT ke - 50 PDI Perjuangan.
Jakarta – Peringatan HUT ke - 50 PDI Perjuangan hari ini dihadiri langsung oleh Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, Wakil Presiden Republik Indonesia Ma’ruf Amin, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Puan Maharani serta seluruh pengurus dan kader PDI Perjuangan di seluruh Indonesia yang bertempat di JI Expo Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (10/01/23).
 
Kegiatan puncak HUT PDI Perjuangan ke – 50 kali ini menampilkan jati diri bangsa Indonesia yang memiliki beragam suku bangsa dan budaya dalam berbagai pertunjukan tarian nusantara, dan pakaian adat nusantara yang dikenakan oleh anggota paduan suara dari perwakilan DPD PDI Perjuangan se-Indonesia.
Puncak HUT PDI Perjuangan ke - 50, Karolin : Tugas Politik Kader Adalah Turun Ke Rakyat dan Berjuang Bersama Rakyat
Puncak HUT PDI Perjuangan ke - 50, Karolin : Tugas Politik Kader Adalah Turun Ke Rakyat dan Berjuang Bersama Rakyat.
Dalam arahannya Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri menegaskan bahwa diusia 50 tahun ini, seluruh kader dari pusat hingga anak ranting, maupun yang bertugas di eksekutif atau legislatif harus bergerak bersama rakyat dalam rangka untuk berkontribusi pada pembangunan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI),  selaras dengan tema HUT PDI Perjuangan ke – 50 yakni Genggam Tangan Persatuan dengan Jiwa Gotong Royong dan Semangat Api Perjuangan Nan Tak Kunjung Padam.
 
“Perhebat jiwa gotong royong, karena kita bisa besar seperti ini karena gotong royong. Dengan semangat gotong royong itu menciptakan semangat api yang tak kunjung padam yang merupakan sebagai semangat api perjuangan kita dalam bekerja untuk rakyat Indonesia,” ucap Megawati.
 
Ketua Umum Megawati Soekarnoputri menegaskan bahwa menjadi kader PDI Perjuangan bukan untuk mencari kekayaan dan kekuasaan, tetapi menjadi kader PDI Perjuangan merupakan petugas partai yang terus bekerja untuk rakyat dan bersama-sama membangun Indonesia menjadi maju dan hebat.
 
“Yang dipikir bagaimana menjadi kaya, bagaimana bisa menjadi pemimpin untuk terus berkuasa. Nah kalau seperti itu maaf, dengan segala hormat lebih baik mundur dari PDI Perjuangan, tidak ada gunanya,” tegas Megawati.
 
Usai mengikuti puncak HUT PDI Perjuangan ke – 50, Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Kalimantan Barat Karolin Margret Natasa mengungkapkan bahwa amanat dan perintah Ketua Umum akan langsung dijalankan. 

Menjadi kader PDI Perjuangan harus mampu dekat dan berbuat untuk rakyat, bangsa dan negara. Api perjuangan kita harus lebih berkobar-kobar, sebagai kader kita harus ingat saat masa-masa sulit dulu justru kita mampu kompak, militan, disiplin dan gotong royong.

Semangat itulah yang akan menjadi kunci kemenangan partai hattrick di 2024.

(Yakop/Dekky)

Hukum

Peristiwa

Kesehatan

Pendidikan

Kalbar

Tekno