Berita Borneotribun.com: GAM Hari ini
Tampilkan postingan dengan label GAM. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label GAM. Tampilkan semua postingan

Sabtu, 04 November 2023

Buka Ganjar Championship Mandor E-sport, Angeline : Ganjar Capres Yang Sangat Peduli Dengan Generasi Muda

Buka Ganjar Championship Mandor E-sport, Angeline : Ganjar Capres Yang Sangat Peduli Dengan Generasi Muda.
LANDAK – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Barat Fraksi Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Daerah Pemilihan Kabupaten Landak Angeline Fremalco dengan didampingi oleh Ketua Pengurus Anak Cabang (PAC) PDI Perjuangan Kecamatan Mandor, Anggota DPRD Kabupaten Landak Fraksi PDI Perjuangan secara resmi membuka Open Tournament Ganjar Championship Mandor E-sport yang berlangsung di Sekretariat Mandor E-sport, Desa Mandor, Kecamatan Mandor, Kabupaten Landak, Provinsi Kalimantan Barat, jum'at (03/11/23) malam.

Opern tournament Ganjar Championship Mandor E-sport ini merupakan kegiatan yang dibuat oleh PDI Perjuangan Kalimantan Barat sebagai bentuk kepedulian PDI Perjuangan kepada anak-anak muda yang menggemari game online dan mempertandingkan game online yakni Mobile Legends dan PUBG Mobile.

Angeline Fremalco mengatakan bahwa PDI Perjuangan merupakan partai yang sangat mendukung kegiatan anak-anak muda dalam berbagai bidang, termasuk pada bidang olahraga dan ketangkasan seperti game online.

"PDI Perjuangan merupakan partai yang sangat mendukung kegiatan para anak-anak muda baik budaya, kesenian, sains, maupun olahraga. Makanya kami sangat mendukung penuh kegiatan Ganjar Championship Mandor E-sport ini," ucap Angeline.

Ketua komisi 1 DPRD Provinsi Kalimantan Barat Angeline Fremalco juga mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh anak-anak muda Kabupaten Landak ini karena event tersebut sudah terlaksana dengan baik serta sangat antusias diikuti oleh para gamers pecinta Mobile Legends dan PUBG Mobile dengan total peserta sebanyak 318 peserta.

"Kegiatan ini sudah yang kedua kalinya dilaksanakan oleh PDI Perjuangan, yang pertama kita laksanakan di Kecamatan Ngabang dan sekarang kita laksanakan lagi di Kecamatan Mandor. Kami sangat senang antusias para gamers yang ikut serta pada event ini, semoga kegiatan ini bisa menjadi salah satu motivasi bagi para gamers untuk terus berlatih dan mampu bertanding pada event ditingkat provinsi dan nasional," terang Angeline.

Lebih lanjut Angeline mengungkapkan bahwa calon presiden (capres) dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo merupakan sosok capres yang sangat dekat dan peduli dengan generasi muda serta terus berjuang untuk kemajuan anak-anak muda Indonesia.

"Bapak Ganjar merupakan capres yang sangat peduli dengan generasi muda, sehingga beliau sangat mendukung penuh kegiatan-kegiatan anak-anak muda Indonesia termasuk para gamers. Dan kita bisa lihat, setiap kesempatan Bapak Ganjar dan Bapak Mahfud sering sekali berdiskusi dengan anak-anak muda Indonesia dalam upaya mendengar dan menyerap aspirasi dari anak muda," ungkap Angeline. (**)

Minggu, 07 November 2021

Sukses, Komando Wilayah GAM Luwu Raya Gelar Pendidikan Kader Satu


Kader GAM Luwu Raya, Luwu, Sulsel

Borneotribun Luwu, Sulsel Komando Wilayah Gerakan Aktivis Mahasiswa (GAM) Luwu Raya sukses melaksanakan pendidikan kader satu (PK-1) Tahun 2021 di Villa kuning Permandian alam Latuppa Kota Palopo.

PK-1 GAM Luwu raya ini berlangsung dari tanggal 5 sampai 7 November 2021 yang diikuti oleh puluhan mahasiswa yang berasal dari berbagai kampus di Kota Palopo dan mendapatkan materi-materi yang dibawakan langsung oleh senior-senior GAM dari Kota Makassar.

Kurniawan Ketua Panitia pelaksana Kegiatan PK-1 Gam Luwu raya ini menyampaikan bahwa kegiatan yang bertujuan merekrut mahasiswa di kota palopo untuk dicetak menjadi Aktivis Mahasiswa.

Sementara itu, Apet selaku Jenderal Wilayah GAM Luwu raya dalam sambutannya, berstatus mahasiswa adalah kaum yang terpelajar dan belajar di dunia kampus itu tidak cukup tapi menimba ilmu pengetahuan di organisasi adalah penyempurna bahwa kita merupakan kaum intelektual.

"GAM hadir di Bumi Sawerigading akan menjadi hantu bagi penguasa yang zalim terhadap rakyatnya, GAM akan menjadi sosial of control bagi pemerintah di Luwu Raya," Ucap Apet.

Puluhan kader GAM Luwu Raya yang baru ini resmi dikukuhkan dan beri nama Barisan Tangguh Luwu Raya Revolusioner (BATALYON) juga dihadiri langsung oleh Panglima besar (Pangbes) Komando pusat Gerakan Aktivis Mahasiswa (GAM) beserta jajarannya yang datang langsung dari Kota Makassar ke Kota Palopo.

Reporter : Yudha Jaya/Irwan

Senin, 29 Maret 2021

Ini yang Tujuh Kali GAM Unjuk Rasa Terkait Kasus Pembunuhan Sugianto

Ini yang Tujuh Kali GAM Unjuk Rasa Terkait Kasus Pembunuhan Sugianto
Ini yang Tujuh Kali GAM Unjuk Rasa Terkait Kasus Pembunuhan Sugianto.

BorneoTribun Bantaeng, Sulsel -- Lagi dan lagi Gerakan Aktivis Mahasiswa (GAM) yang ke tujuh kalinya (Jilid. VII) melakukan unjuk rasa terkait kasus pembunuhan Alm. Sugianto di Kab. Bantaeng tahun 2019 lalu depan Mapolda Sulsel Jalan Perintis kemerdekaan Kota Makassar (Senin, 29/3/2021)

Unjuk rasa GAM yang bertepatan kedatangan Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo di Mapolda Sul-Sel sempat membuat pihak kepolisian berusaha menghentikan orasi dari GAM dengan alasan Kapolri sekarang berada di Mapolda Sul-Sel.

setelah bernegosiasi antara GAM dan pihak kepolisian akhirnya disepakati untuk langsung masuk ke Mapolda Sul-sel guna menyampaikan langsung aspirasinya.

AKBP. Burhan sakra. SH. MH (Kabag Wassidik) Dirkrimum Polda Sul-Sel saat menerima perwakilan GAM di ruang kerjanya mengatakan Berkas perkara pembunuhan Alm. Sugianto sudah ada diruang pimpinan dan menunggu tanda tangan pimpinan atau disposisi.

Yang jelas kita akan tetap tindak lanjuti karena ini sangat atensi dari adek-adek Gerakan Aktivis Mahasiswa (GAM). Ucap Perwira dua bunga melati itu.

Ditempat yang sama Muh. Ilyas selaku Panglima besar GAM menyampaikan bahwa kami akan datang lagi minggu depan berunjuk rasa jika dalam waktu dekat berkas perkara tersebut tidak dilimpahkan ke Kejati Sul-Sel karena secara formil dan materil sudah terpenuhi.

"Inikan sudah ada penetapan tersangka kasus pembunuhan terhadap Alm. Sugianto yakni empat orang oknum Polres Bantaeng dan satu orang masyarakat biasa, jadi saya pikir tidak ada alasan lagi Polda Sul-Sel tidak melimpahkan berkas pembunuhan tersebut apalagi kasus ini sudah lebih satu tahun sejak 2019 lalu dipetikemaskan di Polda Sul-Sel" Lanjut panglima besar GAM didepan Wassidik Dirkrimum Polda Sul-Sel.

Setelah mendengar jawaban dari Kabag Wassidik Dirkrimum Polda Sul-Sel, Perwakilan GAM juga mengirim surat ke Kapolda Sul-Sel dan Direktorat Profesi dan Pengamanan (Dirpropam) Polda Sul-Sel sebagai bentuk pengaduan/laporan atas lambatnya pelimpahan berkas perkara dari Polda Sul-Sel ke Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sul-Sel.

Oleh: Irwan Lawing

Hukum

Peristiwa

Kesehatan

Pendidikan

Kalbar

Tekno