Khabib Nurmagomedov Akui Conor McGregor Lebih Bagus dari Justin Gaethje
Khabib Nurmagomedov bakal menghadapi Justin Gaethje. ( AFP/Gregory Shamus) |
BORNEOTRIBUN - Khabib Nurmagomedov secara mengejutkan mengakui Conor McGregor merupakan petarung yang lebih bagus dibandingkan Justin Gaethje dalam hal standing fight.
Gaethje bakal datang menghadapi Khabib di UFC 254 yang berlangsung pada 24 Oktober. Pada laga itu, Gaethje diyakini bakal memberikan kesulitan yang selama ini belum pernah dihadapi oleh Khabib.
Namun Khabib justru merasa sosok McGregor masih lebih baik dibandingkan Gaethje dalam hal standing fight alias bertarung dalam posisi berdiri.
"Tentu saya setuju bahwa Gaethje adalah sosok petarung yang sangat bagus. Bila dia petarung yang buruk, tentu dia tak akan mendapatkan pertarungan perebutan gelar."
"Apakah dia petarung yang lebih baik dibandingkan Conor dalam hal standing fight? Saya rasa tidak. IQ bertarung saya mengatakan bahwa Conor McGregor sosok petarung yang lebih baik dibanding Gaethje," kata Khabib dikutip dari Bleacher Report.
Khabib menganggap Conor McGregor punya kemampuan lebih baik dibandingkan Justin Gaethje. ( Harry How/Getty Images/AFP) |
Gaethje datang menantang Khabib dengan status sebagai juara interim kelas ringan UFC. Gaethje memastikan status itu setelah menang TKO atas Tony Ferguson.
Menariknya, Gaethje sendiri datang ke laga itu sebagai petarung pengganti untuk Khabib yang tak bisa berlaga di UFC 249. Awalnya, Khabib bakal berduel lawan Ferguson untuk laga perebutan gelar kelas ringan.
Khabib dan Gaethje sama-sama berada di bawah naungan manajer Ali Abdelaziz.(cnn/jl)