Barito Putera pertajam serangan hadapi Persis guna jauhi degradasi | Borneotribun.com

Jumat, 18 April 2025

Barito Putera pertajam serangan hadapi Persis guna jauhi degradasi

Barito Putera pertajam serangan hadapi Persis guna jauhi degradasi
Barito Putera pertajam serangan hadapi Persis guna jauhi degradasi. (ANTARA)
Martapura - Pelatih Barito Putera Vitor Tinoco menyiapkan skuad dengan fokus mempertajam penyerangan menghadapi Persis Solo untuk meraih tiga poin guna menjaga jarak dari zona degradasi pada laga kandang pekan ke-29 Liga 1 Indonesia di Stadion Demang Lehman Martapura, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, Sabtu (19/4).

“Fokus menyerang untuk mengantisipasi cara bermain Persis Solo. Seluruh pemain dalam kondisi terbaik, kami siap meraih tiga poin pada laga besok malam,” kata Vitor dalam konferensi pers di sela-sela latihan di Stadion Demang Lehman Martapura, Banjar, Kalsel, Jumat.

Saat ini, Barito Putera berada di posisi ke-13 klasemen sementara Liga 1 Indonesia, hanya terpaut empat poin dari posisi 16 (zona degradasi) dengan mengoleksi 29 poin dari total 28 pertandingan di antaranya tujuh menang, delapan imbang, dan 13 kali menelan kekalahan.

Sedangkan Persis Solo berada di posisi ke-15 dengan mengoleksi 26 poin dari total 28 pertandingan di antaranya enam kali menang, delapan kali imbang, dan 14 kali kalah.

Vitor Tinoco yakin skuad asuhannya itu mampu meladeni permainan tim tamu pada laga nanti, meskipun pada tiga laga terakhir Barito mengalami nasib yang kurang beruntung, yakni dua laga tandang kalah dan satu laga kandang hanya mampu meraih hasil imbang.

“Sebenarnya dua laga terakhir bermain cukup bagus, namun tim lawan juga memberikan permainan terbaik. Kemudian satu laga lagi saya akui tim bermain kurang bagus saat bertandang ke Arema, menghadapi 10 pemain Arema kami justru kalah,” ujar Vitor.

Namun demikian, ia tak ingin menyalahkan skuad asuhnya karena pertandingan sepak bola adalah sesuatu yang tidak bisa dikontrol secara menyeluruh.

Vitor pun berjanji memperbaiki permainan yang tidak begitu maksimal dalam tiga laga terakhir. Pada sesi latihan sebelum menghadapi Persis Solo, Vitor memberikan pengarahan yang impresif untuk mengembalikan kepercayaan diri para pemain sehingga mampu meraih poin penuh pada laga nanti.

“Walaupun bermain di kandang, harus waspada dengan semua lini pemain tim tamu. Kuasai bola dan kompak agar tidak ada peluang lawan menyerang,” tutur Vitor.

Sementara itu, pemain Barito Putera Satria Tama menyebut kondisi seluruh tim tidak ada kendala baik secara fisik maupun mental jelang laga kandang nanti.

“Kami tidak mau kehilangan poin seperti laga sebelumnya, semaksimal mungkin berjuang habis-habisan untuk mengamankan posisi menjauh dari zona degradasi,” ujar Tama.

Oleh : Tumpal Andani Aritonang/ANTARA

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar

Konten berbayar berikut dibuat dan disajikan Advertiser. Borneotribun.com tidak terkait dalam pembuatan konten ini.