Pontianak - Bupati Kubu Raya, Sujiwo, memastikan harga kebutuhan pokok tetap stabil selama Ramadhan dan menjelang Lebaran dengan melakukan peninjauan di sejumlah pasar tradisional, salah satunya Pasar Menanjak di Desa Sungai Raya, Kecamatan Sungai Raya.
"Peninjauan ini dilakukan untuk memastikan stabilitas harga sembilan bahan pokok (sembako) selama Ramadan dan menjelang Idulfitri. Dari hasil pantauan, harga-harga kebutuhan pokok masih dalam kondisi stabil dan jika terjadi kenaikan, nilainya masih dalam batas wajar," kata Sujiwo di Sungai Raya, Jumat.
Untuk mengantisipasi lonjakan harga, Sujiwo meminta dinas terkait terus melakukan pemantauan pasar dan mengoptimalkan langkah stabilisasi, termasuk dengan menggelar operasi pasar.
"Kami akan melakukan operasi pasar semaksimal mungkin untuk menjaga stabilitas harga. Selain itu, kami juga memantau kondisi Pasar Menanjak setelah adanya pemindahan lokasi oleh Pj. Bupati sebelumnya, agar aktivitas perdagangan tetap berjalan lancar," tuturnya.
Selain memastikan harga tetap terkendali, pemindahan lokasi pasar ke area belakang juga diharapkan dapat mempermudah akses bagi konsumen dalam mendapatkan kebutuhan pokok.
Lebih lanjut, Sujiwo mengungkapkan rencana Pemkab Kubu Raya untuk membangun pasar induk, mengingat sekitar 45 persen pasokan barang di Pasar Flamboyan Pontianak berasal dari Kubu Raya.
"Kami ingin mewujudkan pasar induk di Kubu Raya agar rantai distribusi lebih efektif dan harga tetap stabil," kata Sujiwo.
Sujiwo menegaskan bahwa Pemkab Kubu Raya akan terus melakukan pembenahan pasar tradisional agar lebih tertata dan nyaman bagi pedagang maupun pembeli.
"Kami berharap kerja sama dari semua pihak untuk menata pasar agar Kubu Raya semakin maju, terutama dalam menghadapi momen besar seperti Ramadan dan Idul Fitri," kata dia.
Pewarta : Rendra Oxtora/ANTARA
*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS