Pangdam XII berikan penghargaan bagi siswa terbaik pendidikan Bintara | Borneotribun.com

Kamis, 09 Januari 2025

Pangdam XII berikan penghargaan bagi siswa terbaik pendidikan Bintara

Pangdam XII berikan penghargaan bagi siswa terbaik pendidikan Bintara
Pangdam XII berikan penghargaan bagi siswa terbaik pendidikan Bintara. (ANTARA)
Singkawang - Pangdam XII/Tpr Mayor Jenderal (Mayjen) TNI Jamalulael memberikan penghargaan kepada dua siswa terbaik dalam menjalankan pendidikan pertama Bintara TNI AD Tahun 2024.

Penghargaan tersebut diberikan pada penutupanpendidikan pertama Bintara TNI AD Tahun Anggaran 2024 di Lapangan Sapta Marga Rindam XII/Tpr Singkawang, Kamis.

"Pendidikan pertama Bintara TNI AD Tahun 2024 ini ada sebanyak 95 siswa, mereka ini adalah para pemuda dan putra-putra terbaik dari Kalimantan Barat, termasuk dari luar Kalimantan Barat, yang kita didik dan kita tempa selama kurang lebih 3 bulan, 3 minggu di Rindam Xll/Tpr untuk menjadi prajurit," katanya.

Setelah menjalani masa pendidikan yang cukup panjang, hari ini secara resmi mereka dinyatakan sah sebagai prajurit dan akan berkarir di lingkungan TNI AD dengan pangkat Sersan Dua.

Keberhasilan karir mereka nantinya di TNI AD, lanjutnya, ditentukan diri masing-masing, didukung dengan kemampuan perorangan serta sikap dan perilaku yang baik saat bertugas.

"Mereka harus mampu bersaing sehat dengan rekan-rekannya sendiri, serta harus selalu menambah ilmu pengetahuan, karena bekal yang ada tentulah belum cukup, seiring dengan era globalisasi dan perkembangan zaman saat ini," ujarnya.

Para prajurit, pintanya, harus sadar bahwa dengan dilantiknya mereka, bukan berarti perjuangan telah selesai, tetapi justru sebagai tonggak awal perjalanan karir yang masih sangat panjang dan harus dihadapi.

"Mereka harus siap sebagai tampilan sosok prajurit sejati yang memiliki loyalitas tinggi kepada atasan, mampu bekerja keras dan tidak mudah menyerah dalam menghadapi setiap tantangan, dengan tetap berpegang teguh pada Sapta Marga, Sumpah Prajurit, dan Delapan Wajib TNI, sebagai landasan dalam melaksanakan tugas, serta harus selalu siap sedia mengorbankan jiwa raga demi keutuhan NKRI," ujarnya.

Pada kesempatan itu dia mengucapkan selamat kepada para prajurit siswa atas keberhasilan yang telah diperoleh.

"Kalian boleh merasa senang atas keberhasilan tersebut, namun tidak perlu berlebihan, karena keberhasilan kalian tentunya karena ada campur tangan dari para pelatih dan pembina, serta restu dan rida dari kedua orangtua, untuk itu kalian juga harus berterima kasih kepada mereka semua, serta bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa," ucapnya.

Setelah ditutupnya pendidikan pertama ini, para prajurit akan melaksanakan pendidikan lanjutan tahap II sesuai dengan cabang masing-masing.

"Pesan saya perhatikan faktor keamanan saat menuju lembaga pendidikan lanjutan/kecabangan, karena tidak menutup kemungkinan tempat pendidikan lanjutan/kecabangan tersebut berada di luar Kalimantan Barat, sampaikan salam hormat saya kepada keluarga, terima kasih dan sukses untuk kalian semua," ujarnya.

Usai penutupan pendidikan pertama Bintara TNI AD Tahun Anggaran 2024, Pangdam XII/Tpr juga berkesempatan memberikan penghargaan kepada dua siswa terbaik dalam menjalankan pendidikan pertama Bintara TNI AD 2024.

Oleh : Narwati/ANTARA

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar