Valorant Patch 9.08: Update Map, Nerf Agen, Map TDM Terbaru
Valorant Patch 9.08 hadirkan pembaruan map, nerf agen, dan map TDM baru. Jelajahi strategi baru dan top up Valorant Points murah di U7BUY! |
Valorant Patch 9.08 hadirkan pembaruan map, nerf agen, dan map TDM baru. Jelajahi strategi baru dan top up Valorant Points murah di U7BUY! |
Valorant baru saja ngeluarin Patch 9.08, yang menghadirkan bermacam perubahan menarik. Pembaruan kali ini bawa rombakan besar di map, nerf buat agen tertentu, juga nambahin map Team Deathmatch (TDM) baru. ini rangkuman lengkap tentang pembaruan ini dan cara dapetin pengalaman bermain yang lebih seru!
Buat kalian yang mau segera coba agen baru atau beli skin keren, tentu ngebutuhin Valorant Points (VP). Top up Valorant murah dengan harga murah ini bisa kalian lakuin lewat U7BUY, platform jual beli akun, top up, dan produk game lainnya dan juga ada layanan costumer service yang tersedia selama 24 jam!
Perubahan Map dan Rotasi Baru
Salah satu fitur utama dari Valorant Patch 9.08 adalah pembaruan pada rotasi Valorant map. Banyak pemain yang mungkin merasa jenuh dengan pool Valorant map yang itu-itu saja, sehingga kehadiran kembali Split dan Pearl dalam rotasi ranked adalah kabar gembira. Sementara itu, map Icebox dan Lotus akan dikeluarkan sementara dari rotasi, sehingga para pemain dapat fokus pada strategi baru di map yang kembali hadir. Agen-agen baru seperti Vice, Clove, dan ISO kini bisa dieksplorasi dengan gaya bermain yang berbeda pada map ini, mengingat mereka belum sempat dimainkan di Split dan Pearl.
Pembaruan besar lainnya terdapat pada map Sunset. Riot telah memperbaiki beberapa aspek yang sebelumnya dikeluhkan para pemain, terutama di sisi B Site. Kotak perlindungan utama di B Bain telah dihapus dan digantikan dengan dua kotak baru yang memungkinkan lebih banyak ruang bermain di sekitar area tersebut. Perubahan ini dirancang agar para penyerang lebih memilih bertahan di site, alih-alih kabur dan memainkan waktu dari kejauhan. Tak hanya itu, Riot juga menambahkan kotak baru di area mid untuk membantu pertahanan. Dengan perubahan ini, permainan di Sunset kini akan lebih dinamis, baik bagi penyerang maupun defender.
Map Baru TDM: Glitch
Selain pembaruan Valorant map pada mode utama, Valorant juga menghadirkan map Team Deathmatch (TDM) baru bernama Glitch, bertema arena Maxbot “glitch” dari sinematik 2022. Map ini menawarkan pengalaman kasual untuk pemain yang ingin berlatih atau bermain tanpa tekanan, memperkaya mode TDM sebagai pilihan yang lebih santai.
Pembaruan Lainnya: Buff Yoru dan Penyesuaian Agen Lain
Di samping pembaruan besar, Riot juga menambahkan beberapa penyesuaian untuk agen dan elemen gameplay tertentu:
- Yoru: Clone Yoru kini akan terkena berbagai utilitas seperti flash Vice, Dizzy Gecko, dan kemampuan metal Clove. Selain itu, ultimate Cypher, yaitu Neural Theft, juga akan mempengaruhi Clone Yoru, menambah elemen komedi dalam permainan.
- Sky dan Jett: Anjing Sky dan Tailwind Jett kini dapat memecahkan jendela di Ascent, meskipun ini adalah perubahan kecil yang mungkin tidak terlalu berdampak besar.
- Reticle Sniper: Riot juga memperbarui reticle pada senjata sniper Araxis, Valiant Hero, Reaver Operator, dan Gothic Marshall, meningkatkan visibilitas saat membidik.
Riot juga memperkenalkan Premiere Stage baru untuk mode kompetitif.
Dapatkan Valorant Points dengan Top Up Murah di U7BUY
U7BUY nawarin bermacam pilihan paket top up dengan harga bersaing, jadinya kalian bisa nyesuain sama kebutuhan tanpa khawatir biaya yang berlebihan. Terlebih, U7BUY juga nyediain layanan cepat dan aman, bikin pengalaman mendapatkan Valorant points murah jadi lebih mudah dan terjamin.
*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS