Hadiri Nosu Minu Podi Dusun Lintang Kapuas, Ini Pesan PJ Bupati Sanggau | Borneotribun.com

Jumat, 05 Juli 2024

Hadiri Nosu Minu Podi Dusun Lintang Kapuas, Ini Pesan PJ Bupati Sanggau

Hadiri Nosu Minu Podi Dusun Lintang Kapuas, Ini Pesan PJ Bupati Sanggau
Hadiri Nosu Minu Podi Dusun Lintang Kapuas, Ini Pesan PJ Bupati Sanggau.
SANGGAU – Penjabat (Pj) Bupati Sanggau Suherman, S.H., M.H didampingi Pj. Ketua TP PKK Kabupaten Sanggau Ny. Lusia Suherman menghadiri Misa Pemberkatan Buah Sulung, Alat Tani dan Salib Ladang Di Rumah Betang Ponoriu Dusun Lintang Kapuas, Desa Lintang Kapuas, Kecamatan Kapuas. Jumat (5/7/2024).

Misa tersebut dipimpin langsung oleh Uskup Agung Keuskupan Pontianak, Mgr. Agustinus Agus. Misa pemberkatan itu merupakan tradisi yang terus dilaksanakan sebelum memulai musim tanam dengan harapan hasil panen dapat lebih baik.

Pada kesempatan itu, Pj. Bupati Sanggau, Suherman menyampaikan apresiasi terhadap masyarakat yang tetap melestarikan tradisi adat dan budaya dipadukan dengan keimanan.

“Kita harus selalu bersyukur dengan hasil panen yang ada dan semoga hasil panen masyarakat Lintang semakin melimpah,” pungkas Suherman.

Ia juga menyampaikan bahwa tanggal 27 November 2024 mendatang akan dilaksanakan pemilihan Kepala Daerah Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati.

“Mari kira sukseskan pesta demokrasi mendatang. Mari kita ajak keluarga kita, kerabat kita dan masyarakat kita agar tidak golput,” pungkasnya.

Di akhir sambutannya Pj. Bupati Sanggau, Suherman mengajak agar masyarakat menjauhi narkotika karena dinilai angka penggunaan narkotika cukup tinggi di wilayah Kabupaten Sanggau.

“Pemimpin umat, orang tua, kades, kadus dan kita semua harus saling mengawasi anak-anak kita agar mereka tidak terjerat kasus narkotika,” pesan Pj. Bupati Sanggau, Suherman menutup sambutannya.

Penulis  : Yosafat Liunome/Liber

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar