[Cek Fakta] Anies Baswedan Dituduh Dukung Prabowo Gibran, Ternyata Ini Faktanya! | Borneotribun.com

Minggu, 04 Februari 2024

[Cek Fakta] Anies Baswedan Dituduh Dukung Prabowo Gibran, Ternyata Ini Faktanya!

Konten distribusi dari halaman turnbackhoax.id. Anies Baswedan Dituduh Dukung Prabowo Gibran, Ternyata Ini Faktanya.
Konten distribusi dari halaman turnbackhoax.id. Anies Baswedan Dituduh Dukung Prabowo Gibran, Ternyata Ini Faktanya.
BORNEOTRIBUN.COM - Sebuah konten yang menyesatkan beredar di platform media sosial, dimana gambar yang menampilkan Anies Baswedan dengan posisi dua jari diiringi dengan narasi "Untuk Semua Pendukung Saya, Jangan Lupa Coblos No.2 Prabowo Gibran". 

Namun, setelah ditelusuri lebih lanjut, terungkap bahwa gambar tersebut tidak relevan dengan narasi yang disertakan.

HASIL CEK FAKTA
Akun Facebook bernama Andi Zzh memposting gambar tersebut pada 30 Januari 2024, dengan narasi yang mengarah pada dukungan kepada Prabowo Gibran. 

Namun, hasil penelusuran menggunakan Google Image mengungkapkan bahwa gambar tersebut sebenarnya diambil pada saat Anies menjadi juru kampanye untuk pasangan Jokowi-JK pada 4 Juli 2014 di lapangan Irepa, Cilodong, Depok.
Screenshot halaman tribunnews.com.
Screenshot halaman tribunnews.com.

KESIMPULAN
Artinya, narasi yang menyertai gambar tersebut tidak sesuai dengan konteks sebenarnya. 

Gambar Anies dengan posisi dua jari bukanlah dukungan kepada Prabowo Gibran, melainkan merupakan bagian dari kampanye untuk pasangan Jokowi-JK. 

Oleh karena itu, konten ini dapat dikategorikan sebagai konten yang menyesatkan karena menyampaikan informasi yang tidak benar kepada pembaca.
Screenshot halaman tribunnewsimage.
Screenshot halaman tribunnewsimage.

RUJUKAN



*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar