Polres Sekadau Gelar Upacara Peringatan Hari Bhayangkara ke-77 | Borneotribun.com

Minggu, 02 Juli 2023

Polres Sekadau Gelar Upacara Peringatan Hari Bhayangkara ke-77

Apel Upacara Hari Bhayangkara ke-77.
Sekadau, Kalbar - Polres Sekadau melaksanakan puncak peringatan Hari Bhayangkara ke-77 dengan melaksanakan upacara yang berlangsung di halaman Kantor Bupati Sekadau, pada Sabtu, 1 Juli 2023 pagi.

Kapolres Sekadau AKBP Suyono bertindak sebagai inspektur upacara, Perwira upacara adalah Kabag SDM Polres Sekadau Kompol Tomy Chahyadi, Komandan Upacara Kapolsek Nanga Taman IPDA Insan Malau.

Hadir dalam upacara, Bupati Sekadau Aron, Wakapolres Sekadau Kompol Hoerrudin, Dandim 1204 Sanggau-Sekadau diwakili Kapten Inf Indra F Caniago, PJU Polres Sekadau, Kepala SKPD Pemkab Sekadau, Anggota DPRD, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan tokoh-tokoh adat Kabupaten Sekadau.

Upacara diikuti oleh seluruh personel Polres Sekadau, personel TNI Kodim 1204 Sanggau, instansi pemerintahan dari Satpol-PP, BPBD dan Dishub Sekadau, gabungan ormas kabupaten Sekadau dan Mahasiswa kabupaten Sekadau.

Pada upacara ini Kapolres Sekadau AKBP Suyono memberikan penganugerahan tanda kehormatan Bintang Bhayangkara Nararya kepada Kasubbag Binops Bagops Polres Sekadau, IPTU Koderi.

Sebagaimana yang tertuang dalam SKEP Presiden RI, nomor: 61/TK/2023, bahwa tanda kehormatan Bintang Bhayangkara Nararya ini diberikan kepada anggota yang memiliki masa kerja dalam dinas Polri selama 24 tahun secara terus menerus tanpa cacat.

Dalam upacara tersebut juga ditampilkan kesenian tari daerah dari Sanggar Petuah Manua, sanggar Gelora Karya dan atraksi Barongsai dari Sasana Singa Kuari Sekadau.

Kapolres Sekadau mengatakan, HUT Bhayangkara ke-77 tahun ini mengangkat tema "Polri Presisi untuk Negeri Pemilu Damai Menuju Indonesia Emas", yang mencerminkan sinergi antara TNI-Polri dalam menjaga dan mempertahankan persatuan dan kesatuan bangsa dalam menciptakan pemilu yang damai, serta mengarahkan Indonesia menuju kemajuan yang lebih baik.

"Dirgahayu Polri yang ke-77 semoga Polri khususnya Polres Sekadau akan semakin solid dalam bertugas, meningkatkan sinergitas bersama TNI dan instansi pemerintahan dalam menjaga keamanan dan kedamaian di Kabupaten Sekadau, dan semoga Polri makin dicintai masyarakat," ucap Kapolres usai melaksanakan upacara.

Pada kesempatan yang sama, Bupati Sekadau Aron juga mengucapkan Dirgahayu Bhayangkara ke-77 semoga Polres Sekadau semakin jaya dan diharapkan makin solid berkolaborasi bersama instansi pemerintah dan TNI dalam mewujudkan pemilu damai di Kabupaten Sekadau.

(Tim Liputan)

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar