Kayong Utara, Kalbar - PT Bayu Karsa Abadi selaku kontraktor pelaksana proyek jalan propinsi Sukadana Teluk Batang Kabupaten Kayong Utara tengah mengenjot penyelesaian pekerjaan jalan tersebut.
Proyek dengan kontrak sebesar Rp 47 miliar lebih tersebut ditargetkan rampung total pada bulan Agustus 2023.
"Target terdekat, agar pengguna jalan dapat menikmati saat menggunakan jalan ini pada lebaran tahun ini," ujar kepala proyek lapangan, Zulfikar, Senin (27/3/2023).
Menurut Zulfikar, ruas jalan yang ditangani pihaknya sepanjang 6.8 kilometer dengan pola pekerjaan spot-spot alias keadaan jalan yang dianggap rusak berat.
"Yang diprioritaskan pada jalan yang rusak berat, parah, itu yang dikerjakan. Ada 3 titik lah," ujarnya.
Disebutkannya, di desa Nipah Kuning, desa Pemangkat dan desa Padu Banjar merupakan daerah dengan kerusakan terparah.
Saat ini lanjut dia, proses pemadatan tanah dasar terus di maksimalkan pada lobang-lobang disepanjang jalan di desa tersebut.
"Sementara kita padatkan dan ratakan dulu. Kita target lebaran ini masyarakat udah nyaman lah," pungkas dia.
(Muzahidin)
*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS