Bupati Aron hadir Perayaan Hari Jadi Gereja Santo Paulus Rasul Stasi Mondi ke-22 Tahun | Borneotribun.com

Minggu, 21 Agustus 2022

Bupati Aron hadir Perayaan Hari Jadi Gereja Santo Paulus Rasul Stasi Mondi ke-22 Tahun

Bupati Aron hadir Perayaan Hari Jadi Gereja Santo Paulus Rasul Stasi Mondi ke-22 Tahun
Bupati Aron hadir Perayaan Hari Jadi Gereja Santo Paulus Rasul Stasi Mondi ke-22 Tahun.
BorneoTribun Sekadau, Kalbar -- Bupati Sekadau Aron didampingi Ketua TP PKK, Kepala SKPD dan Anggota DPRD Hariyanto menghadiri perayaan hari jadi ke - 22 gereja Santo Paulus Rasul Stasi Mondi, kecamatan Sekadau Hulu pada Sabtu(20/8/2022).

Kehadiran Aron dan Kepala SKPD saa peringatan hari jadi gereja kali ini untuk menunjukkan kehadiran serta kebersamaan antara pemerintah daerah dan masyarakat dalam berbagai situasi, disisi lain politisi Demokrat  menghimbau  kepada semua warga desa Mondi jelang memasuki musim kemarau untuk meningkatkan kewaspadaan dan menjaga kesehatan.

"Umat senantiasa selalu kompak terlebih saat jadwal ibadah jangan lalai. Lingkungan gereja supaya dipelihara dan senantiasa bersih, jelang memasuki musim kemarau beberapa hal penting perlu kita waspadai diantaranya memasuki jadwal berladang  menyangkut ini berkoordinasi baik dengan aparat desa dan kecamatan" jelas Aron

Dengan usia 22 tahun kehadiran gereja di Desa Mondi, Aron berharap umat semakin menumbuhkan rasa petsaudaraan selalu bersyukur. Satu hal penting disampaikan agar saat ibadah umat tetap rajin namun tetap menjaga protokol kesehatan.

Terlaksananta peringatan hari jadi gereja ke - 22 dikatakan Gregorius Janji Tegus selaku pelaksana tak lepas dari peran semua pihak, baik materi dan saran sehingga bisa terlaksana acara dengan baik dan umat juga bahu membahu membantu panitia hingga bisa terlaksana acara.

(rls/yk)

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar