Wabup Sanggau Tegaskan Bakal Tangkap Oknum yang Sengaja Sebabkan Karhutla | Borneotribun.com

Jumat, 22 Juli 2022

Wabup Sanggau Tegaskan Bakal Tangkap Oknum yang Sengaja Sebabkan Karhutla

Wakil Bupati Sanggau, Yohanes Ontot. 
Sanggau Kalbar, suaraborneo.id - Wakil Bupati (Wabup) Sanggau, Yohanes Ontot menegaskan bakal menangkap dan memproses hukum oknum nakal yang sengaja membakar lahan dan hutan untuk mendiskreditkan pemerintah dan masyarakat adat di Kabupaten Sanggau.

"Yang begitu itu, ada yang degel (nakal), sengaja dia (membakar) untuk menjatuhkan seseorang atau pejabat. Pura-pura dia hisap rokok, dilemparnya rokok (masih menyala) kesitu. Kalau sebulan saja lahan kena panas (kemarau), selesai itu lahan," ungkap Wabup Ontot, Kamis (21/7/2022).

Yohanes Ontot mengaku belum mengetahui siapa pelaku yang sengaja membuat kebakaran lahan. Namun, ia menyebut kejadian seperti itu pernah terjadi di beberapa wilayah di Kabupaten Sanggau yang memiliki lahan gambut.

"Kita tidak tahu (pelakunya), contoh daerah Tayan Hilir arah Subah, saya juga bingung kenapa bisa terjadi (kebakaran) ditempat itu, kemungkinan dari orang yang singgah atau penumpang mobil buang rokok (masih menyala), sengaja membuat masalah," kata dia.

Wabup menambahkan, Pemerintah Kabupaten Sanggau tidak main-main soal kebakaran hutan dan lahan. Bila tertangkap tangan dengan sengaja membuat kebakaran hutan dan lahan, maka pelaku akan berhadapan dengan sanksi adat dan sanksi pidana.

"Harus kita tangkap orang seperti itu, diberikan sanksi adat dan sanksi pidana karena dia sengaja merusak hutan dan lahan kita," pungkasnya. (*)

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar