Mengatasi Jaringan Hp Hilang Dan Penyebabnya | Borneotribun.com

Jumat, 21 Januari 2022

Mengatasi Jaringan Hp Hilang Dan Penyebabnya

Mengatasi Jaringan Hp Hilang Dan Penyebabnya
Mengatasi Jaringan Hp Hilang Dan Penyebabnya.

BorneoTribun Tekno -- Kendala jaringan pada telepon seluler bisa terjadi kapan saja dan tidak memandang entah itu hp mahal atau hp kelas teri. Masalah sang biasanya terjadi yaitu tidak adanya jaringan pada hp tersebut. Sebenarnya sebab dari masalah ini bermacam macam, namun pada artikel ini kita akan membahas penyebab umum hp tidak ada jaringan.

Karena sebuah jaringan adalah hal yang terpenting pada sebuah telepon seluler maka jika ini terjadi pada hp yang anda miliki, simak cara memeriksa dan memperbaiki jaringan hp hilang berikut ini:

1. Tidak Ada Sinyal Karena SIM Card Rusak


Hal pertama hilangnya jaringan pada hp biasanya terjadi akibat kartu sim yang rusak. Jika itu terjadi, maka kamu harus mengganti atau meminta kartu sim baru dengan nomor yang sama pada operator layaan jaringan kamu masing masing. Biasanya, penggantian kartu sim ini akan dikenai biaya sebesar lima ribu.

Namun sebelum kamu menggantinya, baiknya cek terlebih dahulu apakah benar kartu sim nya yang bermasalah ataukah ada sebab lain. Cara dalam meng test nya yaitu coba lihat teman atau tetangga kamu yang menggunakan kartu sama apakah tidak ada sinyal juga? Jika mereka sama tidak ada jaringan berarti memang sedang ada gangguan jaringan diwilayah kamu.

2. Dicabut Nya Pemancar GSM Di wilayah Kamu


Masalah tidak keluar sinyal selanjutnya yaitu pemancar BTS atau tower GSM milik operator kamu telah dicabut dan ini biasanya akan berdampak pada hp biasa atau hp cliring yang hanya berjaringan GSM saja tanpa GPRS atau 3G-4G. Kenapa tower dicabut? Itu karena kebanyakan sekarang jarang yang menggunakan jaringan tersebut akibat hp jaman sekarang telah menggunakan 3G/4G

Ini biasanya akan terjadi di wilayah kota besar yang populasi smartphone nya sudah canggih, dan jika yang kamu gunalan mungkin hp cliring maka jaringan tidak akan keluar karena tower BTS nya hanya melayani hp yang sudah mendukung jaringan GPRS ke atas

3. Antena Hp Kamu Sudah Rusak


Antena di dalam perangkat telepon seluler merupakan komponen terpenting dalam hal sinyal. Sebab jika komponen tersebut rusak, maka hp kamu tidak akan bisa menerima sinyal dari menara operator atau BTS. Jadi jika hal ini terjadi, kamu harus memperbaiki hp kamu di tempat servis.

Namun sebelum di servis cek terlebih dahulu apakah antena tersebut rusak atau tidak. Cara melakukan pengecekan kamu bisa memasukan sim card kedalam hp lain, dan jika di hp lain sinyalnya normal berarti perangkat antena di hp mu benar-benar rusak.

4. Ada Yang Salah Pada Setelan Atau Pengaturan Telepon


Kesalahan dalam pengaturan juga kadang berdampak tidak ada nya sinyal pada smartphone. Ini sering terjadi jika kamu baru saja mengganti kartu menjadi smartfreen. Mengapa demikian? Ini disebabkan karena kamu menyetel mode jaringan pada hp hanya 3G saja, sedangkan kartu smartfreen itu membutuhkan jaringan 4G jika digunakan Di hp GSM.

Untuk itu, kamu bisa menyetingnya dengan cara

  • Buka pengaturan atau setelan
  • Kemudian pilih menu pengelola kartu sim
  • Setelah itu pilih di slot yang mana kamu telah memasukan sim smartfreen tersebut
  • Jika misal kamu memasukanya pada sim 2 maka ubah pengaturan jarungan di sim 2 menjadi 3G/4G sambung otomatis
Itulah beberapa cara mengetahui dan memperbaiki jika sinyal di hp kamu tiba tiba hilang.

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar