Prodi Komunikasi Unismuh Jajaki Kerjasama Kolaborasi dengan Komunikasi Unhas. |
BORNEO TRIBUN MAKASSAR -- Prodi S1 Ilmu Komunikasi Fisip Unismuh Makassar menjajaki kerjasama untuk kolaborasi dalam pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi dengan Departemen Komunikasi Fisip Unhas, Rabu pagi 14 Juli 2021 di Kampus Unhas Tamalanrea Makassar.
Rombongan Prodi S1 Ilmu Komunikasi Unismuh dipimpin Ketua Prodi, Dr.H.Muh Tahir, M.Si, didampingi Sekretaris Prodi, Dian Muhtadiah Hamna, S.IP, M.Ikom dan dosen, Dr. Muhammad Yahya, M. Si dan Warda, S.Sos, MA.
Selama di Unhas diterima oleh Kepala Departemen Komunikasi Unhas, Dr. Sudirman Karnay, M.Si dan Sekretaris Prodi, Nosakros Arya, S.Sos., M.I.Kom.
Pada kesempatan itu Sudirman Karnaeny mengatakan, merasa suprise dengan kunjungan silaturrahmi dari Prodi Ilmu Komunikasi di Unhas.
Ke depan katanya kerja sama dengan prodi Ilmu Komunikasi dari kampus lain akan terus ditingkatkan.
Penjajakan kerjasama lewat silaturrahim dengan Ilmu Komunikasi Unismuh disambut dengan tangan terbuka apalagi para dosen juga adalah alumni S1 atau S2 Ilmu Komunikasi Unhas, kata Sudirman.
Sejak Unhas beralih status jadi PTN BH, maka prodi beralih nama jadi Departemen Komunikasi dengan mengelola tiga prodi yakni S1 Komunikasi, S2 Komunikasi dan S3 Komunikasi.
Prodi S1 Komunikasi membina tiga konsentrasi yakni: Publik Relation, Jurnalistik, Broadcasting Radio dan Televisi.
Prodi Komunikasi Unhas memiliki laboratorium dan diberi tugas dari universitas membuat video profil prodi dan video pembelajaran.
Ketua Prodi Komunikasi Unismuh, Muh Tahir mengatakan sudah lama direncanakan akan melakukan silaturrahim ke Prodi Komunikasi Unhas, tetapi baru hari ini ada kesempatan.
Pilihan silaturrahim ke Unhas tidak terlepas dari hubungan emosional yang yang sudah terjalin selama ini, dari 10 dosen tetap semuanya berasal dari Unhas pada jenjang pendidikan S1 dan S2.
Sejak prodi komunikasi Unismuh mulai beroperasi 2015, telah menjadikan Prodi Komunikasi Unhas sebagai model dan rujukan pada proses pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.
Muh Tahir sangat berharap ke depan kedua prodi dapat melakukan penelitian dan penulisan artikel secara bersama.
Juga berharap para dosen dan mahasiswa Komunikasi Unismuh dapat melakukan studi banding mengamati dan menyaksikan laboratorium komunikasi, katanya.
(ulla)
*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS