Warga, TNI dan PT Adau Kerja Bakti Perbaikan Jembatan Penghubung di Kalbar. |
BORNEOTRIBUN MELAWI - Warga bersama Babinsa Koramil 1205-04, Koptu Arbai dan dibantu oleh PT. Adau secara swadaya melaksanakan kerja bakti perbaikan jembatan penghubung di Kecamatan Tanah Pinoh Kabupaten Melawi, Kalbar, Senin (28/06).
Terlebih, memberikan kenyamanan dan keamanan bagi warganya dalam berkegiatan melalui jembatan penghubung antara Desa Madong Raya dan Desa Batu Luar yang sedang mengalami kerusakan,
Perbaikan jembatan yang berfungsi sebagai penghubung dua desa ini juga merupakan kepedulian warga dan Babinsa untuk memastikan keamanan warganya dalam penggunaan jembatan tersebut.
Perbaikan jembatan yang dilakukan secara swadaya bersama Babinsa dan dibantu PT. Adau ini difokuskan pada penggantian bantalan kayu dan penggantian papan lantai jembatan.
Babinsa Koramil 1205-04/Tanah Pinoh, Koptu Arbai dilokasi mengatakan, perbaikan ini dilakukan untuk menghindari hal-hal yang tidak kita inginkan, mengingat sudah banyak kerusakan pada beberapa bagian jembatan yang dapat membahayakan pengguna jembatan ini," terangnya.
Kita ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang sudah turut andil dan antusias dalam kegiatan ini, sehingga jembatan ini dapat dilewati dengan aman dan lancar tanpa menimbulkan kekhawatiran bagi warga yang melewatinya," ucapnya.
"Mari kita sama-sama menjaga dan merawat jembatan ini, agar memiliki usia pakai yang lebih lama," tutup Koptu Arbai.
Sumber Berita Pendim 1205/Erik.P
*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS