Peduli Sosial, Polsek Nanga Mahap Kembali Salurkan Bantuan Sembako | Borneotribun.com

Kamis, 20 Mei 2021

Peduli Sosial, Polsek Nanga Mahap Kembali Salurkan Bantuan Sembako

Peduli Sosial, Polsek Nanga Mahap Kembali Salurkan Bantuan Sembako
Peduli Sosial, Polsek Nanga Mahap Kembali Salurkan Bantuan Sembako.

BorneoTribun Sekadau, Kalbar - Di tengah situasi pandemi COVID-19, Polsek Nanga Mahap kembali membagikan paket sembako kepada warga kurang mampu, Kamis 20 Mei 2021.

Paket sembako dibagikan langsung oleh Kapolsek Nanga Mahap Ipda Kuswiyanto didampingi personel. Kali ini, bantuan tersebut ditujukan bagi  warga desa Tamang.

"Sebanyak 5 orang warga kita beri paket sembako untuk membantu meringankan beban hidup mereka, di tengah situasi pandemi saat ini," ungkap Kapolsek.

"Bantuan kita prioritaskan bagi warga  kurang mampu, berdasarkan informasi yang disampaikan oleh Bhabinkamtibmas di desa tersebut," timpalnya. 

Menurut Kapolsek, kegiatan ini merupakan wujud kepedulian sosial di tengah kesulitan hidup yang dialami, saling berbagi terhadap sesama yang membutuhkan.

"Kegiatan ini dapat menjadi contoh bagi siapa saja untuk peduli dan peka terhadap kondisi sekitarnya, mau berbagi dan menolong sesama yang membutuhkan uluran tangan," jelasnya.

(Yk/My/Hms)

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar