Komisi V minta Basarnas Libatkan Generasi Milenial sebagai Potensi SAR di Daerah | Borneotribun.com

Selasa, 23 Maret 2021

Komisi V minta Basarnas Libatkan Generasi Milenial sebagai Potensi SAR di Daerah

Wakil Ketua Komisi V DPR RI Syarif.

BorneoTribun Jakarta -- Wakil Ketua Komisi V DPR RI meminta Basarnas agar meningkatkan SDM daerah sebagai potensi SAR, termasuk pramuka dan generasi milenial.

"Saya kira perlu juga dikembangkan lagi seperti yang lalu-lalu keterlibatan pramuka dan generasi muda sebagai potensi SAR", tegasnya dihadapan Kepala Basarnas saat RDP dengan Komisi V pada Senin (22/3/2021).

Syarif menuturkan bahwa dulu dirinya aktif dikegiatan Pramuka dan dilatih untuk memiliki kapasitas dalam upaya pertolongan pertama (first aid) pada kecelakaan.

"Dulu kita banyak dilatih, tapi sekarang itu sudah hilang", katanya. 

Selain itu, Syarif meminta agar desain pembangunan kita ke depan harus sesuai dengan karekteristik wilayah  bencana termasuk deteksi dini bencana.

"di mana-mana sekarang sering terjadi bencana. Saya kira ini merupakan tantangan kita", katanya.

Oleh: Liber

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar