Patroli Petugas Gabungan, Malam Tahun Baru di Kota Sekadau Tertib Tanpa Kerumunan. (Foto: Humas Polres) |
BorneoTribun | Kalbar - Personel Gabungan TNI-Polri bersama Satgas COVID-19 lakukan patroli R4 antisipasi kerumunan pada malam perayaan pergantian tahun 2021.
Diberitakan sebelumnya, bertempat di Mako Polres Sekadau, Jl. Mereka Timur digelar apel gabungan yang dihadiri personel TNI-Polri, Dishub, Satpol-PP, BPBD dan Dinkes Kabupaten Sekadau.
Selanjutnya sesuai agenda, personel gabungan pada pukul 20.00 WIB melakukan mobiling di sepanjang jalan utama di kota Sekadau guna mengantisipasi kerumunan dan juga gangguan Kamtibmas. Selain di pusat Kota Sekadau, patroli juga dilakukan ke arah Simpang 4 Kayu Lapis.
Kapolres Sekadau AKBP K. Tri Panungko, S.I.K., M.M mengatakan, patroli dilakukan secara berkala, dua regu patroli menggunakan kendaraan dinas R4 dipimpin masing-masing Padal bergantian melakukan patroli.
Kegiatan ini merupakan rangkaian dalam pengamanan perayaan malam pergantian tahun, dimana menjadi atensi agar masyarakat mematuhi Maklumat Kapolri beserta surat edaran Gubernur Kalbar dan Bupati Sekadau.
"Tidak ada aksi pawai, konvoi kendaraan yang menimbulkan kerumunan, dikarenakan masih di masa Pandemi COVID-19," jelas Kapolres, Kamis (31/12/2020).
Kapolres menyebutkan, hasil monitoring dan patroli di lapangan arus lalulintas terpantau tertib dan tidak terlalu padat dikarenakan kondisi cuaca hujan.
"Sejauh ini terpantau tertib, tidak ada kerumunan. Kita harapkan esok hari juga tidak ada kerumunan karena tempat wisata juga tutup. Malam tahun baru ini kita sama-sama berdo'a agar wabah COVID-19 segera berakhir," ucap Kapolres.
(Yk/Ai/Humas Polres)
*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS