Borneotribun I Sanggau - Adanya peringatan hari relawan sedunia adalah memberikan kesempatan bagi organisasi kerelawanan ataupun relawan individu untuk menunjukkan kontribusi nyata mereka pada tingkat lokal, nasional maupun internasional guna membantu masyarakat maupun lingkungan dalam berbagai bentuk dan segi kehidupan.
Sekretaris PMI Kabupaten Sanggau Urbanus, S.Sos mengucapkan selamat hari relawan internasional. Hari relawan Sedunia ( Internasional Volunteer Day /IVD), ditetapkan oleh PBB pada tanggal 5 Desember 1985. Ungkapnya. Sabtu, ( 5/12/2020).
Menjadi relawan harus mampu menjaga kemurnian niat, ikhlas dan jujur sekaligus bisa menjaga amanah dalam menjalankan suatu tugas kerelawanan.
Setiap orang bisa menjadi relawan, lantaran ada ribuan jalan untuk bisa membantu sesama. Suatu aksi kecil yang kamu lakukan untuk membantu sesama, tidak menutup kemungkinan bisa berdampak besar bagi kehidupan yang lebih baik lagi di muka Bumi ini.
Sekretaris PMI Kabupaten Sanggau Urbanus, S.Sos mengucapkan terima kasih buat semua relawan dimana pun berada yang sudah berusaha, berjuang dan mencurahkan segenap tenaga, fikiran maupun materi, bahkan harus meninggalkan keluarga tercinta demi sebuah tugas mulia membantu sesama. Salut.....!!! Salam tangguh dan tetap semangat. Tuturnya.
" Relawan bekerja tidak dibayar, bukan bearti tidak bernilai, tapi karena tak ternilai," Ungkapnya. ( A. Andi )
Editor : Hermanto
*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS