Menteri Keuangan Jerman Olaf Scholz (kanan), dan Menteri Ekonomi Jerman Peter Altmaier dalam konferensi pers di Berlin, Jerman, 29 Oktober 2020. |
BorneoTribun | Jerman - Menteri Ekonomi Jerman Peter Altmaier Jumat (30/10/2020) mengungkapkan optimismenya ketika data kuartal 3 tahun 2020 menunjukkan ekonomi Jerman rebound kuat dibandingkan tiga bulan sebelumnya, ketika negara itu dilanda gelombang pertama pandemi virus Covid-19.
Pada konferensi pers di Berlin, Altmaier mengatakan angka dari Kantor Statistik Federal mengindikasikan produk domestik bruto (PDB) Jerman tumbuh 8,2 persen dari Juli hingga September, dibandingkan dengan kuartal sebelumnya.
Dia mengatakan angka itu "jauh di atas" perkiraan, dan bahwa pemerintah sekarang mengharapkan penurunan 5,5 persen dalam PDB tahun ini, turun dari perkiraan sebelumnya sebesar 5,8 persen yang diajukan pada bulan September yang lalu.
Altmaier mengatakan angka yang baik di kuartal ketiga menunjukkan ekonomi Jerman dapat terus berkembang selama pandemi.
Menurutnya, ini memberi harapan kepada pemerintah karena menghadapi gelombang kedua wabah dan musim dingin yang akan datang yang mungkin sulit.
Jerman dijadwalkan untuk memberlakukan serangkaian pembatasan baru Senin depan, menutup bar, restoran, dan sektor "rekreasi" lainnya untuk memperlambat laju penularan virus corona saat ini.
Altmaier mengatakan kepada awak media, meskipun dia optimis, pemulihan "akan bergantung pada perkembangan lebih lanjut dari masa pandemi." Tapi, lanjutnya, "ada peluang nyata untuk mencapai pertumbuhan ini."
Dia memperkirakan ekonomi akan pulih sepenuhnya dari dampak pandemi pada 2022. (VOA)
*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS