Lionel Messi (Foto: Twitter/@LaLigaEN) |
BORNEOTRIBUN - La Liga hari Minggu (30/8) merilis pernyataan resmi yang menyatakan bahwa kontrak Lionel Messi di klub Barcelona masih berlaku. Pernyataan ini dikeluarkan beberapa hari setelah pengumuman yang mengejutkan bahwa ia ingin meninggalkan klub itu, dan beberapa jam setelah Messi mangkir mengikuti tes kesehatan menjelang musim pertandingan berikutnya.
Ketidakhadiran Messi untuk mengikuti tes kesehatan itu menggarisbawahi tekad pemain berusia 33 tahun itu untuk meninggalkan klub yang telah diikutinya sepanjang karirnya.
Pemain terbaik dunia selama enam kali itu bersikeras bahwa ada klausul dalam kontraknya yang memungkinkannya keluar dari klub tersebut dengan status “pengalihan ke klub lain tanpa biaya,” klaim yang dibantah Barcelona dan kini ditegaskan La Liga.
La Liga mengatakan satu-satunya cara bagi pemain asal Argentina untuk keluar dari klub itu adalah jika ia memicu klausul keluar dari klub itu, yang nilainya mencapai 700 juta euro atau 833 juta dolar Amerika. “Sesuai aturan yang berlaku, La Liga tidak akan menyetujui permintaan untuk keluar dari klub federasi sepakbola Spanyol itu, kecuali jika nilai klausul itu dibayar,” demikian petikan pernyataan La Liga.
Petikan video kantor berita Reuters menunjukkan sejumlah pemain Minggu (30/8) tiba untuk menjalani tes medis virus corona dan Messi tidak tampak diantara mereka. Ia sedianya mengikuti latihan di lapangan pada jam 10.15 pagi waktu setempat, tetapi sebuah sumber di klub itu mengatakan kepada Reuters, Messi tidak datang.
Sikap La Liga itu merupakan pukulan terhadap Messi, yang berharap dapat keluar dari klub itu dan masuk ke klub lain yang menginginkannya.
Manchester City merupakan salah satu klub favorit yang ingin mengontrak Messi dan menggabungkannya dengan mantan pelatih Barcelona Pep Guardiola, tetapi niat pemilik klub yang berasal dari Abu Dhabi itu mungkin surut melihat pembayaran biaya sebesar 700 juta euro ditambah gaji Messi yang sangat besar itu.
Messi, yang telah memenangkan lebih dari 30 piala utama di klub Spanyol tersebut dan mencatat lebih dari 600 gol, memiliki penghasilan sekitar 1 juta euro atau 1,2 juta dolar Amerika per minggu. [em/jm]
*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS