Cara Blokir Nomor Tidak Dikenal Yang Sering Mengganggu Dengan Mudah | Borneotribun.com

Rabu, 16 Februari 2022

Cara Blokir Nomor Tidak Dikenal Yang Sering Mengganggu Dengan Mudah

Cara blokir nomor tidak dikenal yang mengganggu
Source: pixabay.com

Telepon dari nomor tidak dikenal atau dari sebuah nomor  yang tidak berada pada daftar kontak di hp kita tentu akan membuat tanda tanya untuk kita. Apakah ini teman, penipu, atau sekedar ingin mengerjai saja. Terkadang sebagian orang juga merasa sangat terganggu dengan adanya panggilan dari nomor tidak dikenal ini. Namun jika kamu ingin panggilan gelap tersebut tidak datang di hp mu, berikut ada sebuah cara memblokir nomor tidak dikenal dengan mudah.

Menggunakan Fitur Bawaan Hp Kita

Cara pertama yaitu kita manfaatkan fitur yang ada pada hp kita. Sebenarnya jika kita menggunakan hp android, ada sebuah fitur khusus yang memang disediakan untuk menangani panggilan gelap semacam ini. Dengan fitur tersebut, kita bisa melakukan pemblokiran nomor mana saja yang akan kita pilih untuk diblokir. Atau kita juga dapat memblokir semua panggilan yang tidak terdaftar di kontak hp kita.

Cara nya cukup mudah, pertama kamu buka aplikasi telepon atau papan tombol, kemudian pilih Pengaturan > Blokir nomor > kemudian centang pada pilihan pemblokiran nomor tidak dikenal seperti yang ditunjukan pada gambar dibawah ini.

Cara blokir nomor tidak dikenal

Contoh gambar diatas adalah jika kamu menggunakan hp android merk samsung. Jika kamu menggunakan perangkat merk lain, posisi pengaturan akan berbeda namun intinya kalian harus mencari pengaturan atau setelan panggilan.

Menggunakan Aplikasi Pihak Ketiga

Untuk cara yang kedua agar bisa memblokir nomor tidak dikenali, kita bisa memanfaatkan aplikasi pihak ketiga yang sangat banyak pilihanya pada google play store. Penggunaan aplikasi ini dimaksudkan apabila pada merk hp tertentu tidak disediakan fitur untuk melakukan pemblokiran nomor. Dengan aplikasi pemblokir tersebut, kamu tidak hanya bisa memblokir panggilan masuk, namun terkadang kamu juga bisa melakukan fillter sms pada fitur dalam aplikasi tersebut.

Walaupun pilihan aplikasinya banyak tersedia di play store, namun kamu harus jeli dalam memilihnya karena kadang terdapat aplikasi yang kualitasnya sangat buruk. Saran jika kamu ingin mendownloadnya, pilihlah aplikasi dengan ranting yang tertinggi agar kamu bisa mendapatkan aplikasi yang optimal.

Cukup sekian trik cara memblokir nomor tidak dikenal, semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk kamu dan bisa terhindar dari teror nomor nomor yang tidak bertanggung jawab.

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar