Berita Borneotribun.com: Pilkades serentak Hari ini
Tampilkan postingan dengan label Pilkades serentak. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Pilkades serentak. Tampilkan semua postingan

Senin, 17 Oktober 2022

Istri Waka DPRD Kayong Utara Masih Unggul Pilkades 2022 versi Quick Count

Istri Waka DPRD Kayong Utara Masih Unggul Pilkades 2022 versi Quick Count
foto : salah satu proses perhitungan suara hasil Pilkades serentak di desa Sei Mata-mata. (Ho-Muzahidin)
Sukadana, Kalbar - Proses pemilihan Kepala Desa serentak tahun 2022 di kabupaten Kayong Utara telah usai. 

Salah satu desa yang dipantau cukup panas melaksanakan Pilkades adalah desa Sei Mata-mata di kecamatan Simpang Hilir karena terdapat dua orang bersaudara kandung saling berebut kursi nomor satu tingkat desa.

Calon petahana adalah istri wakil ketua DPRD Kayong Utara Abdul Samad bernama Kartini, sementara pesaing terkuatnya adalah Supianto adik kandung Kartini. 

Dari hitung cepat atau quick count, Kartini unggul di lima TPS di desa tersebut dan mengalahkan 4 pesaingnya diantaranya nama Supianto itu. 

Selain di desa Sei Mata-mata yang dimenangkan calon bertahan, ada desa lain juga yang incumbent unggul seperti desa Sejahtera, desa Teluk Batang Selatan, desa Seponti Jaya, desa Tanjung Satai dan desa Kamboja, 

Selebihnya, wajah baru yang terpilih dan akan menjalankan roda pemerintahan desa untuk 6 tahun mendatang.

Sementara itu berdasarkan pantauan, dari 27 desa dengan 6 kecamatan yang melaksanakan Pilkades, panitia penyelenggara Pilkades mampu menuntaskan proses perhitungan kertas suara sekitar pukul 18.00 wiba pada Minggu 16 Oktober 2022. 

Kertas suara dan hasil rekapitulasi suara tersebut selanjutnya diamankan di kantor kecamatan masing-masing dengan pengawalan sejumlah aparat Kepolisian. 

Berikut ini adalah daftar lengkap nama-nama Kepala Desa terpilih versi hitung cepat yang dikutip dari portal Infopublik Kayong Utara yang rilis Senin 17 Oktober 2022 pukul 03.20 wib:


Kecamatan Sukadana

1. Desa Benawai Agung : Kasrani
2. Desa Sutera : Rosmiadi Effendi
3. Desa Pangkalan Buton: Mardianto
4. Desa Simpang Tiga : Tarmiji
5. Desa Riam Berasap : Bastarin
6. Desa Pampang Harapan : Sahadan
7. Desa Sejahtera : Muhammad Haris Zona (lama)

Kecamatan Simpang Hilir

1. Desa Sungai Mata-Mata : Kartini (lama)
2. Desa Matan Jaya : Junaidi Abdullah
3. Desa Pulau Kumbang : Hamid Asman
4. Desa Batu Barat : Syahrol

Kecamatan Teluk Batang

1. Desa Banyu Abang : Erpan Huda
2. Desa Masbangun : Tatang Sudarma
3. Desa Teluk Batang Utara : Lazuardi
4. Desa Teluk Batang Kota : Suhardiansyah
5. Desa Teluk Batang Selatan : Wan Ibrani (lama)
6. Desa Alur Bandung : Abdul Wahid
7. Desa Sungai Paduan : M. Syaini

Kecamatan Seponti

1. Desa Podorukun : Mukhlas
2. Desa Seponti Jaya : Nirwanto (lama)

Kecamatan Pulau Maya

1. Desa Satai Lestari : Baharudin
2. Desa Tanjung Satai : Turaidi (lama)
3. Desa Kemboja: Bustami (lama)
4. Desa Dusun Kecil : Mahadi
5. Desa Dusun Besar : Rambo

Kecamatan Kepulauan Karimata

1. Desa Padang : Muhaini
2. Desa Betok Jaya : Hardianto.

Sebagai informasi, Pilkades serentak tahun 2022 ini diikuti sebanyak 112 orang Cakades tersebar di 27 desa dan 6 kecamatan. 

Rata-rata, jumlah peserta Pilkades di masing-masing desa sebanyak 6 orang calon.

Oleh: Muzahidin

Rabu, 12 Oktober 2022

Jarot Winarno Minta Masyarakat Tetap Menjaga Keamanan Dan Ketertiban Pilkades Serentak Di 72 Desa Di Sintang

Jarot Winarno Minta Masyarakat Tetap Menjaga Keamanan Dan Ketertiban Pilkades Serentak Di 72 Desa Di Sintang
Bupati Sintang Jarot Winarno memberikan arahan terkait pelaksanaan Pilkades serentak di Kabupaten Sintang Kalimantan Barat, Senin (10/10/2022). (Prokopim Setda Sintang)

Sintang, Kalbar - Bupati Sintang Kalimantan Barat Jarot Winarno meminta masyarakat untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban menghadapi pelaksanaan pemilihan kepala desa (pilkades) serentak di 72 desa, pada 18 Oktober 2022.


"Saya minta Sintang tetap aman terutama di 72 desa yang melaksanakan pilkades," kata Jarot Winarno, di Sintang, Selasa.


Dia juga meminta agar para camat benar-benar memperhatikan dan melakukan pengawasan dalam pelaksanaan Pilkades serentak tersebut.


Menurutnya, Pilkades serentak di Kabupaten Sintang akan dipantau langsung oleh Tim Kemendagri melalui aplikasi zoom, sehingga perlu disiapkan desa yang sudah memiliki jaringan internet.


"Kepada panitia dan para camat harus memperhatikan dan mengawasi juga daftar pemilihan tetap (DPT), libatkan seluruh jajaran terkait seperti TNI dan Polri untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan," katanya menegaskan.


Jarot juga mengingatkan masyarakat untuk tetap menjaga protokol kesehatan dalam pelaksanaan pilkades, meskipun saat ini terkait COVID-19 Sintang berada di level satu yang artinya aman, namun protokol kesehatan perlu dilakukan untuk upaya antisipasi, sebab COVID-19 belum benar-benar berakhir.


Selain itu, yang perlu juga menjadi perhatian para camat adalah ancaman terjadinya curah hujan tinggi dan potensi banjir yang terjadi terlebih desa yang akan melaksanakan pilkades.


"Kondisi bencana alam terutama banjir harus menjadi perhatian serius, karena saat ini sejumlah daerah di Sintang dilanda banjir, kita berdoa banjir segera surut sehingga aktivitas masyarakat kembali normal dan pelaksana pilkades serentak bisa berjalan lancar," kata Bupati Jarot Winarno.


Editor: Yakop

Sb: Antara

Rabu, 27 Juli 2022

Sukardiyanto Raup Suara Terbanyak Pilkades Engkersik


Pilkades Serentak Desa Engkersik (Hermanto/Borneotribun)

Borneotribun Sekadau, Kalbar - Kontestasi Pilkades Serentak kabupaten Sekadau tahun 2022 telah usai dilaksanakan dengan tertib di 19 Desa dan 4 Kecamatan.

Untuk Desa Engkersik, pelaksanaan pemungutan suara Pilkades sendiri telah melahirkan figur baru untuk memimpin Desa 6 tahun kedepan.

Seluruh kotak suara dari setiap TPS telah diterima oleh PPS Desa Engkersik secara utuh.

Ketua PPS, Antonius Payau menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh warga engkersik yang telah bekerjasama dengan baik dalam proses pemilihan.

"Terimakasih kepada rekan-rekan KPPS yang telah menjalankan tugas dengan baik, terkhusus kepada warga yang telah aktif dalam pemilihan Kepala Desa Engkersik," Ucap Payau, Rabu (27/07/2022) di Aula Kantor Desa Engkersik.

Kendati demikian, setelah selesai pemungutan suara, pihak PPS menerima nota keberatan dari calon nomor urut 1 terkait dugaan adanya permainan dalam proses pemilihan untuk TPS 2 Empering dan TPS 5 Merundang.

"Besok semua akan kita selesaikan dengan memanggil perwakilan Timses Calon dan akan ditetapkan segera dalam Sidang Pleno tingkat Desa," Ungkap Payau.

Dari hasil 12 TPS Pemilihan, Calon Kades nomor urut 3 ( Sukardiyanto ) memperoleh suara terbanyak dengan pesaing nomor urut 1 ( Yulius Tius) dan Calon nomor urut 2 ( Marjuki ).

Berikut hasil sementara pemilihan Kepala Desa Engkersik tahun 2022 ;

TPS 1 Empering
1. 19
2. 25
3. 115

TPS 2 Empering
1. 20
2. 43
3. 89

TPS 3 Suak Terentang
1. 29
2. 10
3. 64

TPS 4 Suak Terentang
1. 42
2. 17
3. 115

TPS 5 Merundang
1. 46
2. 27
3. 349

TPS 6 Jerajau
1. 95
2. 73
3. 58

TPS 7 Ensawak
1. 124
2. 28
3. 114

TPS 8 Ampar
1. 40
2. 75
3. 21

TPS 9 Batu Lebur
1. 214
2. 5
3. 104

TPS 10 Blok 5 Engkersik II
1. 179
2. 3
3. 33

TPS 11 Blok 2 Engkersik II
1. 153
2. 1
3. 84

TPS 12 Tempapau 
1. 46
2. 16
3. 65

Total Perolehan Suara ;
1. 1007
2. 323
3. 1211

Reporter : R. Hermanto 


Sabtu, 25 Juni 2022

Junjung Asas Keadilan dan Skala Prioritas, Heriyanto Terpanggil Untuk Calon Kades


Heriyanto (Dok. Borneotribun.com)

Borneotribun Sekadau, Kalbar - 
Usia muda bukanlah halangan untuk seseorang yang hendak mengabdi dan membangun wilayah Desanya sendiri.

Seperti halnya yang dilakukan Heriyanto (29) asal dusun Kabari, Rawak Hilir dengan nomor urut 2 menjadi salah satu calon Kades untuk Desa Rawak Hilir.

Tahap pemungutan suara Pilkades Serentak akan dilaksanakan pada 27 Juli 2022 mendatang, setidaknya ada 19 Desa di Kabupaten Sekadau dengan total 67 Calon Kepala Desa yang akan memeriahkan pesta  enam tahunan tersebut.

Melalui pesan suara, Heriyanto kepada media Www.Borneotribun.com memaparkan Visi dan Misi jika terpilih sebagai Kepala Desa Rawak Hilir periode 2022 - 2028.

"Jika diberi amanah, saya bertekad mewujudkan Pemerintahan Desa Rawak Hilir yang Tertib Administrasi, Akuntabel, Transparansi dan bekerja melayani masyarakat secara profesional dengan tidak membedakan Suku, Ras, Agama dan golongan tertentu," Ujar Heri, Sabtu (25/06/2022).

Heriyanto juga mengatakan, untuk mewujudkan sebuah Visi, tentu harus didukung oleh Misi sebagai terobosan untuk membangun, adapun Misi unggulannya adalah memperbaiki tata kelola birokrasi dan administrasi dilingkungan Pemerintahan Desa Rawak Hilir dan Pemerataan pembangunan di Desa Rawak Hilir dengan asas keadilan dan skala prioritas. 

"Salah satu program yang akan saya perjuangan khususnya di Dusun Jabai adalah pemerataan pembangunan infrastruktur yakni jalan utama penghubung antara Dusun Jabai menuju Pusat Desa," Tutupnya.

Penulis : Hermanto/Mus


Hukum

Peristiwa

Kesehatan

Pendidikan

Kalbar

Tekno