Berita Borneotribun.com: Persit KCK Daerah Hari ini
Tampilkan postingan dengan label Persit KCK Daerah. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Persit KCK Daerah. Tampilkan semua postingan

Kamis, 21 Januari 2021

Peringati HUT Satpam Ke-40, Polisi dan Satpam Bagi-Bagi Sembako

Peringati HUT Satpam Ke-40, Polisi dan Satpam Bagi-Bagi Sembako.

BorneoTribun | Sekadau, Kalbar - Sat Binmas Polres Sekadau bersama perwakilan Satpam menggelar bhakti sosial dengan melakukan disinfeksi sejumlah tempat ibadah serta pembagian sembako, Rabu (20/1/2021).

Kegiatan ini merupakan rangkaian aksi dalam rangka memeriahkan HUT Satpam ke-40 dengan tema tingkatkan profesionalisme dan kompetensi Satpam menjadi profesi yang membanggakan dan bermartabat.

Untuk pelaksanaan disinfeksi berlangsung di Gereja Paroki Santo Petrus dan Paulus, Masjid besar Al-Falah, Kantor Perhubungan dan Steigher pasar Sekadau. Untuk pembagian sembako berlangsung di Bank BNI.

"Dalam rangka memeriahkan HUT Satpam, bhakti sosial merupakan wujud kepedulian terhadap lingkungan sekitar," kata Kasat Binmas IPTU Masdar.

"Selain itu, lanjut Kasat Binmas, Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan semangat dan kinerja Satpam dalam menjaga serta memelihara situasi yang aman dan kondusif di lingkungan kerja masing-masing.

"Satpam merupakan salah satu profesi pengemban fungsi Kepolisian terbatas. Pada momen ini, diharapkan kinerja Satpam semakin meningkat sesuai tema yang diangkat dalam perayaan Satpam kali ini," ungkapnya.

(Yk/My/Humas Polres)

Rabu, 23 Desember 2020

Tinjau Kerajinan Tangan, Ketua Persit KCK Daerah XII/TPR : Berdayakan Kreativitas Bagi Kesejahteraan Keluarga


Ketua persit kartika chandra kirana mengunjungi pusat kerajinan tangan kantor persit KCK ranting 4 yonif 644 cabang 59 Brigif 19 PD XII/TPR ( Pendam/BT )

Borneotribun I Kapuas Hulu - Disela mendampingi kunjungan kerja Pangdam XII/Tpr, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah XII/Tanjungpura, Ny. Ely Nur Rahmad selain melaksanakan silaturahmi juga meluangkan waktu melihat hasil kerajinan tangan anggota di Kantor Persit KCK Ranting 4 Yonif 644 Cabang 59 Brigif 19 PD XII/Tpr, Selasa (22/12) kemarin.

Bersama dengan Pengurus Persit KCK PD XII/Tpr, Ketua Persit KCK Koorcabrem 121/Abw, Ketua Persit KCK Cabang 59 Brigif 19 dan Ketua Persit KCK Persit KCK Ranting 4 Yonif 644, Ny. Ely Nur Rahmad melihat langsung hasil kreativitas para Ibu-ibu Persit KCK Ranting 4 Yonif 644. 

Bahkan, pada kesempatan tersebut Ketua Persit KCK Daerah XII/Tpr bersama Ibu-ibu yang lainnya, mempraktekan langsung membuat kerajinan tangan seperti menenun dan menyongket kain.

Ketua Persit KCK Daerah XII/Tpr, Ny. Ely Nur Rahmad mengapresiasi Persit KCK Ranting 4 Yonif 644 yang memiliki keterampilan dan kreativitas dalam membuat kerajinan tangan.

Ny. Ely Nur Rahmad juga memberikan motivasi kepada Persit KCK Ranting 4 Yonif 644 untuk terus meningkatkan kreativitas guna menunjang perekonomian keluarga.

"Ditengah pandemi Covid-19, dimana ekonomi sedang sulit, hasil keterampilan Ibu-ibu ini dapat menjadi alternatif penghasilan tambahan untuk keluarga," kata Ny. Ely Nur Rahmad, Rabu (23/12/20).

Menurut Ny. Ely Nur Rahmad, membuat kerajinan tangan juga dapat untuk mengisi waktu dengan kegiatan yang positif, terlebih saat nantinya mereka ditinggal suami bertugas.

"Nantinya mereka akan ditinggal tugas, ini bisa jadi kegiatan positif, untuk mensiasati hari-hari penantian selama ditinggal suami," ujar Ny. Ely Nur Rahmad. (Lb/Pendam XII/Tpr)

Editor : Redaksi


Hukum

Peristiwa

Kesehatan

Pendidikan

Kalbar

Tekno