Berita Borneotribun.com: Lismaryani Sutarmidji Hari ini
Tampilkan postingan dengan label Lismaryani Sutarmidji. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Lismaryani Sutarmidji. Tampilkan semua postingan

Kamis, 27 Juli 2023

Peringati Hari Anak Nasional ke-39 di Kalbar, Bunda Paud Provinsi Kalbar Ajak Semua Pihak Jaga dan Lindungi Anak

Peringati Hari Anak Nasional ke-39 di Kalbar, Bunda Paud Provinsi Kalbar Ajak Semua Pihak Jaga dan Lindungi Anak
PONTIANAK – Bunda Paud Kalimantan Barat HJ. Lismaryani Sutarmidji, S.E. membuka kegiatan Peringati Hari Anak Nasional ke-39 yang dilaksanakan di Aula Garuda Kantor Gubenur Kalimantan Barat, pada Kamis (27/7).

Pakor Polwan Polda Kalimantan Barat Kombes Pol Sri Riswati, S.Pd., M.Pd., yang mewakili Kapolda Kapolda Kalbar beserta Anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Barat, Bupati/Walikota Se-Kalimantan Barat, Kepala Perangkat Daerah di Lingkungan Pemerintah provinsi Kalimantan Barat, Ketua Komisi Perlindungan dan Pengawasan Anak Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Kepala dinas yang Membidangi Urusan Perlindungan Perempuan dan Anak di Kabupaten/Kota Se Kalimantan Barat, Kepala Sekolah/Guru yang mendampingi dan Anak-Anak.

Dalam Membuka acara tersebut Bunda Paud Kalimantan Barat HJ. Lismaryani Sutarmidji, S.E. memberi menekankan pentingnya perlindungan dan kesejahteraan anak-anak sebagai generasi penerus bangsa. Perayaan yang diadakan setiap tahun ini menjadi momen penting bagi seluruh masyarakat untuk menghargai, melindungi, dan memperhatikan hak-hak anak di provinsi Kalimantan Barat.

“Hari Anak Nasional kali ini menjadi ajang untuk mengingatkan kembali bahwa anak-anak adalah aset berharga bagi bangsa dan masa depan Indonesia. Oleh karena itu, peran semua pihak, mulai dari pemerintah, keluarga, sekolah, masyarakat, hingga segenap lapisan masyarakat, sangat penting dalam memastikan hak-hak anak terlindungi dan terpenuhi dengan baik," Ungkapnya

Anak-anak merupakan Fokus utama bangunan yang mempunyai hak yang sama untuk hidup dan berkembang secara optimal. Merasakan lingkungan yang aman nyaman dan berbahagia. 

"Negara pemerintah daerah masyarakat media massa dan anak-anak karena anak merupakan generasi penerus bangsa yang akan menjadi pimpinan masa depan, di sini sangat diharapkan agar anak-anak semua termasuk forum anak daerah baik provinsi maupun Kabupaten atau/kota dapat menyuarakan aspirasi dan haknya,” Jelas Bunda Paud Kalbar. 

Lebih lanjut di acara tersebut Anak-anak juga berpartisipasi dalam berbagai lomba dan pertunjukan seni, menunjukkan bakat dan kreativitas mereka.

”Semoga peringatan Hari Anak Nasional ke-39 ini menjadi tonggak awal yang lebih baik untuk mewujudkan masa depan gemilang bagi anak-anak Kalimantan Barat dan seluruh anak-anak Indonesia," Jelas salah satu guru yang turut hadir dalam acara ini.

(Tim Liputan)


Jumat, 11 September 2020

Dekranasda Provinsi Kalbar Bertekad Terus Kampanye Penggunaan Masker

Dekranasda Provinsi Kalimantan Barat. (Foto: HMS Kalbar)


PONTIANAK | BORNEOTRIBUN -- Ketua Dekranasda Provinsi Kalimantan Barat, Ny. Hj. Lismaryani Sutarmidji, bertekad untuk terus mengkampanyekan penggunaan masker kepada masyarakat dengan kembali membagikan sebanyak 14 ribu masker ke 14 Kabupaten/Kota di Kalimantan Barat.


"Masker sudah menjadi kebutuhan. Kita tidak tahu sampai kapan pandemi COVID-19 akan berakhir," pesannya kepada media massa, usai pembagian masker di Kantor Dekranasda Provinsi, Kamis (10/9/2020).


Ny. Hj. Lismaryani mendorong Ketua Dekranasda Kabupaten/Kota untuk memesan kebutuhan masker kepada UMKM agar kita bisa membantu perekonomian daerah dengan menampung hasil dari UMKM. "KIta harus tetap optimis dan tidak kenal lelah. Sebagai mitra pemerintah kita selalu siap mendukung program pencegahan dan penurunan korban angka pandemi COVID-19," tambahnya.

Bantuan masker. (Foto: HMS Kalbar)


Penyerahan Masker dilakukan di Sekretariat Dekranasda Provinsi Kalimantan Barat secara simbolis kepada 14 Kabupaten/Kota. Ny. Hj. Lismaryani berpesan agar dalam pembagian masker tidak hanya asal membagikan saja, namun harus diikuti dengan menyosialisasikan penggunaan masker yang baik.


"Jadi Bapak Ibu, Saya berharap jangan asal membagikan masker. Ketua Umum Dekranas Pusat memberitahukan bahwa kita membagikan masker sekaligus menyosialisasikan cara pakai masker yang benar dan protokol kesehatan," paparnya.


Ny. Hj. Lismaryani meminta agar Dekranasda Kabupaten/Kota turut membantu dalam menyosialisasikan Penerapan 3M, yaitu Memakai Masker, Menjaga Jarak, dan Mencuci Tangan sesering mungkin pakai sabun. "Ini untuk mencegah penyebaran COVID-19," tegasnya.


Dia kembali mengingatkan bahwa di Indonesia sekarang ini, dalam satu hari bisa terpapar 3000 orang yang terpapar COVID-19. Ny. Hj. Lismaryani meminta agar Kalimantan Barat dapat patuh menerapkan protokol kesehatan. Dirinya pun berharap pandemi COVID-19 bisa berakhir dalam tiga bulan kedepan.

Dekranasda Provinsi Kalimantan Barat. (Foto: HMS Kalbar)


"Setelah kami menyerahkan, Bapak Ibu harus segera membagikan masker ini. Kemungkinan masker ini bisa dibagikan kepada masyarakat yang kurang mampu, karena masker berbahan kain ini bisa dicuci. Masker yang kami bagikan ini sudah steril dan aman, karena sudah dicuci, disetrika, dan dibungkus plastik," pungkas Ny. Hj.Lismaryani. (yk/hms kalbar)

Hukum

Peristiwa

Kesehatan

Pendidikan

Kalbar

Tekno