Arogan,, Kades Sei Karang Diminta Mundur
BORNEOTRIBUN I DELISERDANG, SUMUT - Puluhan warga berunjukrasa didepan kantor desa sei karang, deliserdang, sumatera utara pasca pemecatan sejumlah perangkat desa sei karang yang dianggap tak sepaham dengan kemauan kades. Senin, 27/7/2020 kemarin.
Menurut warga, unjuk rasa dilakukan agar bupati mendepak kepala desa yang sudah berlaku semena mena.
Dikatakan Randi mewakili warga dalam orasinya, kades telah memecat satu persatu perangkat desa terkait proyek Dana Desa yang hendak dikelola sendiri oleh kades.
Bukan hanya itu, kades juga acapkali meminta uang kepada bendahara desa.
" karena bendahara minta kwitansi keperluan itulah sehingga bendahara, sekdes, kaur pemerintahan dan kaur pelayanan di pecat. Dianggap tidak sepaham ". Beber Randi.
Terkait aksi tersebut, tim investigasi media ini mencoba menelusuri. Hingga berita ini diturunkan, belum ada klarifikasi resmi dari kades sei karang, muhamad Nuh.
Penulis : Tim Liputan
Editor : Herman