PSBS Biak fokus jaga kebugaran jelang hadapi Arema FC | Borneotribun.com

Jumat, 20 Desember 2024

PSBS Biak fokus jaga kebugaran jelang hadapi Arema FC

PSBS Biak fokus jaga kebugaran jelang hadapi Arema FC
PSBS Biak fokus jaga kebugaran jelang hadapi Arema FC. (ANTARA)
Jakarta - Pelatih PSBS Biak Emral Abus fokus menjaga kebugaran anak-anak asuhnya menjelang laga kontra Arema FC pada pekan ke-16 Liga 1 Indonesia di Stadion Gelora Soepriadi, Blitar, Sabtu (21/12) mendatang.

Dikutip dari laman resmi Liga Indonesia, Kamis, Emral menjelaskan bahwa dirinya dan staf pelatih bekerja ekstra menyusun program latihan yang tepat agar tim tetap tampil konsisten.

"Kita harus pintar mengatur jadwal latihan karena padatnya jadwal laga dan di musim penghujan saat ini," ujar mantan pelatih Persib Bandung tersebut.

Emral menegaskan bahwa kebugaran pemain menjadi kunci utama untuk meraih hasil positif, selain fokus pada jadwal latihan, tim pelatih juga berkoordinasi erat dengan tim medis untuk memastikan kondisi kesehatan para pemain tetap terjaga.

Selain itu faktor penting yakni pengaturan pola makan pemain, karena konsumsi makanan bergizi dan istirahat yang cukup menjadi perhatian khusus agar performa para pemain tetap optimal.

"Kami berkoordinasi dengan tim dokter agar pemain tetap terjaga kesehatannya. Kami ingin pastikan semua pemain selalu dalam kondisi prima," jelas Emral.

"Tiga unsur yang penting adalah makan yang teratur, istirahat yang cukup, serta pola latihan yang baik akan memaksimalkan penampilan para pemain," pungkasnya.

Pada laga kontra Arema FC, PSBS Biak diyakini mengusung misi mendapatkan poin setelah pada pekan sebelumnya ditahan imbang Persis Solo dengan skor 1-1.

Saat ini PSBS Biak berada di posisi ke-10 klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan torehan 22 poin dari 15 pertandingan, berjarak tiga poin saja dari empat besar.

Pewarta : Aldi Sultan/ANTARA

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar