Polresta Pontianak gelar Kampanye Proaktif Penerimaan Calon Anggota Polri | Borneotribun.com

Jumat, 18 Maret 2022

Polresta Pontianak gelar Kampanye Proaktif Penerimaan Calon Anggota Polri

Polresta Pontianak gelar Kampanye Proaktif Penerimaan Calon Anggota Polri
Polresta Pontianak gelar Kampanye Proaktif Penerimaan Calon Anggota Polri. 


BorneoTribun Pontianak, Kalbar - Bagian Sumber Daya Manusia (Bag SDM) Polresta Pontianak melaksanakan kegiatan Sosialisasi/Kampanye Proaktif Penerimaan Calon Anggota Polri Setiap Hari Sepanjang Tahun Secara Massive Kepada Masyarakat Luas di wilayah hukum Polresta Pontianak, Jumat (18/03/22).


Bertempat di SMU Negeri 7 Pontianak, kegiatan Sosialisasi/Kampanye Proaktif Penerimaan Calon Anggota Polri tahun anggaran 2022 tersebut dipimpin langsung oleh Kabag SDM Polresta Pontianak, Kompol. Prayitno, S.H., M.H.


Kapolresta Pontianak, Kombes. Pol. Andi Herindra, S.I.K., melalui Kabag SDM Polresta Pontianak, Kompol. Prayitno, S.H., M.H., menjelaskan kegiatan tersebut dilaksanakan berdasarkan Surat Telegram Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Barat Nomor: ST/196/III/DIK.2.1./2022 tanggal 8 Maret 2022 tentang Pelaksanaan Sosialisasi/Kampanye Proaktif Penerimaan Calon Anggota Polri Setiap Hari Sepanjang Tahun Secara Massive  Kepada Masyarakat Luas, dan Surat Perintah Kapolresta Pontianak Nomor: Sprin/207/II/DIK.2.1./2022 tanggal 18 Februari 2022 tentang Pelaksanaan Sosialisasi/Kampanye Proaktif Penerimaan Calon Anggota Polri Setiap Hari Sepanjang Tahun Secara Massive Kepada Masyarakat Luas di Wilayah Kota Pontianak, dan bertujuan agar peserta didik yang telah duduk di kelas XII di seluruh sekolah di Kota Pontianak, dan berminat mengikuti seleksi calon anggota Polri, dapat mengetahui apa saja yang menjadi persyaratan, dan mempersiapkan diri lebih baik.


"Berdasarkan surat perintah Kapolresta, kami dari Bag SDM Polresta Pontianak melaksanakan sosialiasi atau kampanye ke sekolah-sekolah dengan target peserta didik yang telah duduk di kelas XII agar mereka dapat mengetahui apa saja yang menjadi persyaratan, dan mempersiapkan diri lebih baik", ujar Prayitno.


Dalam kegiatan yang dihadiri oleh Guru Bidang Kesiswaan SMA N 7 Pontianak Moh.Ali Romdlon M S.Pd., siswa SMA N 7 sebanyak 34 orang, dan Guru MAN 2 Pontianak Sukini S.Pd., siswa MAN 2 Pontianak sebanyak 17 orang tersebut, Tim dari Bag SDM Polresta Pontianak menyampaikan beberapa materi sosialisasi antara lain, Sumber penerimaan calon agt Polri T.A. 2022, persyaratan umum pendaftaran Akpol, Bintara Polisi Tugas Umum, Bintara Kompetensi Khusus dan Tamtama Polri dgn mengacu pd persyaratan tahun 2021, serta mekanisme rekrutmen anggota Polri yang meliputi pendaftaran dan verifikasi, pemeriksaan administrasi awal, pemeriksaan kesehatan tahap 1, uji kesamaptaan jasmani, uji kemampuan psikologi, uji kemampuan akademik, uji akademik, pemeriksaan kesehatan tahap 2, PMK dan psikologi tahap 2, pemeriksaan administrasi akhir, supervisi panitia pusat, dan sidang kelulusan.


"Kami mengkampanyekan semua tahap penerimaan, sumber penerimaan hingga mekanisme rekrutmen anggota Polri tahun anggaran 2022 dari tahap pendaftaran dan verifikasi berkas, pemeriksaan kesehatan, tes akademik, psikologi, kesamaptaan hingga nanti sidang kelulusan. Dengan adanya sosialisasi ini kami berharap calon peserta rekrutmen anggota Polri dapat mempersiapkan diri lebih awal dengan sebaik mungkin dan siap berkompetisi dengan ratusan calon lainnya. Semua tahap dan proses penerimaan Polri kami laksanakan dengan menerapkan prinsip BETAH, yaitu Bersih, Transparan, Akuntabel dan Humanis", tutup Kabag SDM Prayitno. [WB]


Humas Polresta Pontianak

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar