Bupati Karolin Resmikan Tiga Lembaga Penyalur BBM Satu Harga Di Desa Nyayum. |
BORNEOTRIBUN LANDAK - Bupati Landak dr. Karolin Margret Natasa Resmikan tiga lembaga penyalur BBM satu harga yang berada di desa Nyayum kec.Kuala Behe Kab.Landak, Senin (05/07/2021).
Peresmian dan pengoprasian 3 penyalur BBM oleh Bupati Landak ini antara lain SPBU Kompak 66.793.04 Desa Nyayum Kecamatan Kuala Behe, SPBU Kompak 66.79303 Desa Sepahat Kecamatan Menjalin dan SPBU Kompak 66.793.02 Desa Mamek Kecamatan Menyuke dimana peresmiannya di Pusatkan di
SPBU Kompak 66.793.04 Desa Nyayum Kecamatan Kuala Behe.
dr. Karolin Margret Natasha dalam sambutannya menyampaikan syukur atas peresmian 3 SPBU yang berada di wilayah Kabupaten Landak dengan Visi BBM satu harga, yang mana merupakan program dari pemerintah melalui PT. Pertamina dengan tujuan warga masyarakat dapat dengan mudah mendapatkan BBM dengan harga yang terjangkau sehingga dapat meningkatkan produktivitas ekonomi didaerah 3T (Tertinggal, Terdepan, dan Terluar).
"Semoga dengan diresmikannya 3 SPBU tersebut dapat membantu dan meningkatkan perekonomian masyarakat dengan harga BBM yang terjangkau membantu meningkatkan produktivitas ekonomi di lingkungan sekitar dimana di bangun," Ungkap Bupati Landak.
Dalam kegiatan tersebut personel Polsek Kuala Behe terpantau lakukan pengamanan kegiatan yang berjalan dengan aman dan lancar.
Turut Hadir peresmian tersebut Kapolres Landak AKBP Ade Kuncoro Ridwan S.IK, Direktur PT. Pertamina Rayon V Kalimantan Barat Bpk. Baskoro A, Camat Kuala Behe Ricky S.H, Kapolsek Kuala Behe Ipda Rinto S.Sos S.H, Danramil Air Besar Peltu Lontas Bangun, Kades Nyayum Serta Tamu Undangan lainnya.
Goliat (Humas Polsek Kuala Behe Polres Landak)
Reporter: Rinto Andreas
*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS