BORNEOTRIBUN I BELITANG, SEKADAU - Jajaran Kepolisian terus jalin komunikasi dan kemitraan dengan stakeholder untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif jelang Pilkada 2020.
Seperti yang dilakukan Kapolsek Belitang IPDA M. Suyatman beserta anggota menyambangi kantor desa Menua Prama dan bertemu langsung dengan Kades Suyatno, Rabu (14/10/2020).
Dalam kesempatan itu juga Kapolsek menyampaikan tujuan sambang yakni dalam rangka giat cipta kondisi serta menjalin silaturahmi dengan para tokoh dan stakeholder jelang Pilkada 2020.
Kapolsek mengajak seluruh perangkat desa agar bersama-sama dengan pihak Kepolisian menjaga kamtibmas dalam pelaksanaan Pilkada 2020.
"Pelaksanaan Pilkada tahun ini menarik karena masyarakat dituntut untuk menerapkan protokol kesehatan guna mencegah Covid-19," ucap Kapolsek.
Masyarakat juga terus dihimbau untuk menerapkan 3M dalam setiap beraktivitas seperti memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak tidak lupa selalu jaga imun agar terhindar dari Covid-19.
Terakhir Kapolsek menghimbau apabila ada kejadian yang dapat menimbulkan gangguan kamtibmas segera laporkan untuk segera ditindaklanjuti guna menjaga stabilitas keamanan.
Penulis : Daiky
Editor : Hermanto
*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS