BORNEOTRIBUN I PONTIANAK - Peduli terhadap dampak wabah virus Corona, Dharma Pertiwi Daerah L turut melakukan pencegahan penyebaran Covid-19, dengan membagikan 900 masker batik kepada masyarakat di sejumlah lokasi di Kota Pontianak dan Kubu Raya.
Pembagian masker ini dihadiri oleh Ketua Dharma Pertiwi Daerah L yang diwakili oleh Wakil Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Pengurus Daerah XII/Tanjungpura, Wakil Ketua Dharma Pertiwi unsur Jalasenastri dan Wakil Ketua Dharma Pertiwi unsur PIA Ardhya Garini serta para pengurus Dharma Petiwi Daerah L.
Hal tersebut disampaikan Kapendam XII/Tpr, Kolonel Inf Aulia Fahmi Dalimunthe, S.Sos., melalui rilisnya pada hari ini di Kantor Pendam XII/Tpr, Kubu Raya, Kalimantan Barat. Kamis, 18/6/20 kemarin.
Kolonel Inf Aulia Fahmi Dalimunthe, S.Sos., menjelaskan, sebanyak 900 masker batik dibagikan oleh Ketua, Wakil Ketua dan para pengurus Dharma Pertiwi Daerah L kepada masyarakat diantaranya di Bundaran Digulis, Pasar Flamboyan, Gang Semut Pontianak Timur dan Rumah Sakit Kartika Husada, Kubu Raya.
"Masker batik ini merupakan bantuan dari Yayasan Batik Indonesia yang diperuntukan bagi masyarakat Indonesia dalam rangka mencegah penyebaran wabah Covid-19, yang penyalurannya diantaranya melalui Dharma Pertiwi Daerah L. Kegiatan berbagi masker ini sebagai wujud turut serta Dharma Pertiwi Daerah L membantu program pemerintah dalam memerangi penyebaran virus corona serta mendukung upaya percepatan penanganan wabah Covid-19 khususnya di wilayah Kalimantan Barat ". jelasnya.
Dikatakannya, selain membagikan 900 masker kepada masyarakat, Dharma Pertiwi Daerah L dalam kesempatan tersebut juga memberikan imbauan dan sosialisasi kepada masyarakat untuk disiplin mematuhi protokol kesehatan saat melaksanakan aktifitas sehari-hari.
"Disiplin terhadap Protokol kesehatan yang dimaksud, selalu cek suhu tubuh, rajin mencuci tangan menggunakan sabun/membawa handsanitizer, selalu menggunakan masker, saat kontak dengan orang harus mengatur jarak satu sampai dua meter, menghindari kerumunan massa ". pungkas Kapendam XII/Tpr.
Penulis : Rilis Pendam XII/Tpr
*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS